Categories: Denpasar & Badung

Rombongan Kedubes Amerika Datangi RS Sanglah, Ternyata Ini Yang Dicari

DENPASAR – RSUP Sanglah mendapatkan kunjungan dari Kedutaan Besar Amerika Serikat pada Jumat (18/6). Dalam kunjungan tersebut juga ikut Tim dari Mabes Polri dan Polda Bali.

Kedatangan rombongan ini kemudian disambut Direktur Utama RSUP Sanglah dr. I Wayan Sudana, M.Kes  bersama Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan,

Direktur POU, Ketua Tim Pelayanan Penyintas Kekerasan dan Penelantaran Perempuan dan Anak RSUP Sanglah. 

Sudana menyambut baik kunjungan ini sebagai tanda atas kepercayaan kedutaan Amerika  ke RSUP Sanglah, khususnya untuk pelayanan atas korban kekerasan dan penelantaran anak dan perempuan.

“Di RSUP Sanglah memang sudah ada tim yang menangani penyintas  kekerasan  dan penelantaran anak dan perempuan. Ini sejalan dengan UU yang ada dan standar akreditasi RS, KARS dan JCI,” ujar dr. Sudana.

Menurutnya, pelayanan ini membutuhkan kolaborasi banyak pihak, untuk itu dengan adanya kunjungan ini akan meningkatkan pelayanan penyintas kekerasan dan penelantaran anak dan perempuan di  RSUP Sanglah.

Dalam kunjungan tersebut Moja Nurkalam, perwakilan kedutaan besar Amerika mengungkapkan keinginan Pemerintah Amerika

mendapat data, informasi dan prosedur  penanganan korban kekerasan terhadap perempuan dan anak di RSUP Sanglah

Moja mengapresiasi Tim Pusat pelayanan terpadu pelayanan penyintas kekerasan dan penelantaran RSUP Sanglah yang telah melayani banyak pasien.

“Awalnya saya tidak menyangka, ternyata kami diberikan materi dan presentasi dari Tim Pusat pelayanan terpadu pelayanan penyintas kekerasan dan penelantaran.

Ini sangat bermanfaat bagi kami mendapat gambaran komprehesive tentang pelayanan di RSUP Sanglah,” singkatnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: rsup sanglah

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago