Categories: Denpasar & Badung

Sopir Bus di Ubung, Bali Diingatkan Tidak Ugal-ugalan di Jalan

DENPASAR-Satlantas Polresta Denpasar mendatangi Terminal Ubung Denpasar pada Selasa 19 April 2022. Polisi memperingatkan agar para pengemudi bus antara kota dan provinsi untuk tidak ugal-ugalan saat mengemudi. 

 

“Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk sosialisasi kamseltibcar lantas kepada para sopir agar selalu mentaati peraturan berlalu lintas,” kata Kasat Lantas Polresta Denpasar Kompol Ni Putu Utariani, Selasa (19/5/2022). 

 

Dijelaskan, pihaknya menghimbau agar para sopir tersebut tertib berlalulintas dan menaati setiap rambu yang ada. “Hal ini terkait edukasi tertib berlalulintas agar para sopir mentaati rambu-rambu lalin, tidak melawan arus, tidak ugal-ugalan, memperhatikan keselamatan diri dan pengguna jalan lainnya,” tambahnya. 

 

Mantan Wakapolres Badung ini juga menambahkan agar para penumpang dan sopir bus juga bisa menaati protokol kesehatan. Selalu memakai masker dan menjaga jarak. “Kepada para penumpang bus agar selalu memperhatikan 5M sesuai dengan program dari pemerintah,” pungkasnya. 

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago