Categories: Denpasar & Badung

Denpasar Banjir Setinggi Dada Orang Dewasa, Legian Setinggi Lutut

KUTA– Hujan mengguyur kota Denpasar dan kabupaten Badung pada Sabtu (8/10/2022) dini hari hingga lagi. Hujan deras yang berlangsung selama lebih dari lima jam itu mengakibatkan banjir dimana-mana.

Di kota Denpasar, banjir terparah terjadi di Jalan Pulau Demak. Di kawasan itu, puluhan rumah warga terendam banjir. Bahkan ketinggian debit air mencapai dada orang dewasa.

Tak hanya rumah, sejumlah kendaraan bermotor juga ikut terendam. Baik roda dua maupun roda empat. “Anggota kami masih menangani di beberapa TKP,” kata Ardy Ganggas selaku Sekretaris BPBD Kota Denpasar saat dikonfirmasi Sabtu (8/10/2022).

Tak hanya Denpasar, kawasan Legian Kuta juga dilanda banjir. Genangan air setinggi lutut orang dewasa terjadi di Jalan Dewi Sri Kuta, Jalan Pandawa hingga Jalan Tukad Mati Dewi Sri.

Bahkan, petugas BPBD dibuat kewalahan mengevakuasi masyarakat. Selain itu sejumlah turis asing yang tinggal di wilayah itu juga dibuat kelimpungan. Hingga kini sejumlah petugas terkait masih melakukan evakuasi warga yang terdampak.






Reporter: Marsellus Nabunome Pampur
Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

2 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago