Categories: Dwipa

Tiga Desa Wisata di Buleleng Diusulkan Jadi Lokasi Kunjungan G-20

SINGARAJA– Sebanyak tiga desa wisata di Kabupaten Buleleng, diusulkan menjadi lokasi kunjungan bagi delegasi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20. Desa wisata yang diusulkan, dianggap memiliki potensi dan keunikan tersendiri. Sehingga layak menjadi lokasi kunjungan para delegasi.

 

Adapun tiga desa wisata itu adalah Desa Sudaji, Desa Sambangan, dan Desa Munduk. Desa Sudaji dikenal sebagai pionir desa wisata di Bali Utara. Desa ini memiliki ragam tradisi yang sangat unik, ditambah pemandangan alam yang indah.

 

Sementara Desa Munduk, merupakan lokasi rujukan kunjungan wisatawan asal Benua Eropa. Wisatawan akan berbondong-bondong mendatangi Desa Munduk pada musim dingin di Eropa, atau jelang pergantian tahun. Salah satu daya tariknya adalah suasana yang begitu tenang, tradisi agraris, serta keberadaan air terjun.

 

Sedangkan Desa Sambangan, memiliki keunggulan di bidang alam. Salah satu yang terkenal adalah Air Terjun Aling-Aling. Lokasi ini jadi lokasi atraksi jumping dan sliding bagi penikmat wisata air. Selain itu terdapat jalur ATV yang cukup menantang.

 

Kepala Dinas Pariwisata Buleleng Gede Dody Sukma Oktiva Askara mengungkapkan, desa-desa itu telah diusulkan melalui Forum Komunikasi Desa Wisata (Forkom Dewi). Usulan disampaikan pada Bank Indonesia Perwakilan Bali. Mengingat Bank Indonesia merupakan salah satu komite penyelenggara dalam KTT Presidensi G-20.

 

Menurutnya para pengelola desa wisata sudah sangat siap menyambut kedatangan wisatawan. Tak terkecuali dengan rombongan delegasi KTT G-20.

 

“Semua desa wisata ini merupakan tujuan wisata minat khusus. Sehingga ada daya tarik yang kuat dan kenangan yang melekat bagi pengunjungnya,” kata Dody saat ditemui di ruang kerjanya siang kemarin.

 

Menurutnya desa-desa tersebut baru sebatas diusulkan pada komite penyelenggara. Apabila disetujui, para pemangku kepentingan akan melakukan persiapan yang lebih matang lagi.

 

“Informasinya masih ada proses kurasi lagi. Kami akan berupaya semaksimal mungkin, sehingga desa-desa yang diusulkan ini bisa ditetapkan sebagai lokasi kunjungan delegasi,” demikian Dody.

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: g-20

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago