Categories: Dwipa

Pulang Kampung, Ratusan Penumpang Padati Pelabuhan Rakyat

SEMARAPURA- Ratusan penumpang memadati sejumlah pelabuhan rakyat di Desa Kusamba, Kecamatan Dawan pada Hari Penampahan Galungan, Selasa (7/6) atau sehari sebelum Hari Raya Galungan Rabu besok (8/6). Saking banyaknya warga yang ingin menyeberang ke Kecamatan Nusa Penida, antrian tiket boat mengular hingga tempat parkir pelabuhan.

 

Petugas Syahbandar Wilaya Kerja Kusamba, I Nengah Warnata saat dikonfirmasi mengungkapkan ada tiga pelabuhan di Desa Kusamba yang melayani penyeberangan orang ke Nusa Penida. Ketiga pelabuhan itu dipadati oleh warga Nusa Penida yang ingin pulang kampung ke Nusa Penida untuk merayakan Hari Raya Galungan. “Penumpang memang sempat antre membeli tiket hingga ke parkiran pagi tadi. Karena sudah terlayani, antrean telah terurai,” katanya.

 

Besarnya jumlah penumpang yang ingin menyeberangkan ke Nusa Penida membuat bertambahnya jumlah penyeberangan yang dilayani. Bila biasanya ketiga pelabuhan itu total melayani 24 trip per hari, kemarin diperkirakan melayani minimal 26 trip. “Peningkatan penumpang berkaitan dengan hari raya Galungan besok. Pukul 08.00, ketiga pelabuhan itu total melayani 10 trip,” terangnya.

 

Pengawas Pelabuhan Tradisional Tribuana Desa Kusamba, Made Suardika menambahkan, peningkatan penumpang jelang Hari Raya Galungan kali ini seperti sebelum pandemi Covid-19. Itu karena mulai kembalinya warga Nusa Penida merantau ke luar Nusa Penida lantaran mulai pulihnya kondisi perekonomian, baik akomodasi pariwisata dan lainnya. “Peningkatan penumpang saat ini seperti sebelum pandemi Covid-19,” ujarnya.

 

Eka Darmayanti, seorang penumpang mengungkapkan dia telah mengantre untuk mendapat tiket menyeberang ke Nusa Penida sejak pukul 05.30. Namun hingga pukul 08.00, dia belum juga sampai di loket lantaran panjangnya antrean. Dia ke Nusa Penida untuk merayakan Hari Raya Galungan bersama keluarga. “Saya antre dari pukul 05.30, tapi sampai sekarang belum dapat,” tandasnya. (ayu)

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago