Categories: Ekonomi

Payah! Realisasi e-Tol Baru 15 Persen

RadarBali.com – Rencana penerapan elektronik tol (e-Tol) secara total pada 1 Oktober mendatang masih belum ada perkembangan signifikan.

Hal itu terlihat pada penggunaan e-Tol di Tol Bali Mandara (TBM) yang hampir 80 persen lebih masih menggunakan pembayaran tunai.

Untuk itu, Jasa Marga Bali Tol menggagas rencana aksi yang salah satu di dalamnya merupakan bentuk sosialisasi secara masif kepada masyarakat untuk menggunakan uang elektronik dalam pembayaran tol.

Humas PT Jasa Marga Bali Tol Drajad Suseno mengatakan, rencana aksi tersebut yakni dengan menjalin kerjasama dengan pihak perbankan.

Di antaranya dengan Bank BNI, Mandiri, dan BRI. Dengan bersinergi dengan perbankan dan media, realisasi penerapan e-Tol bisa berjalan optimal.

“Jadi, mulai minggu ini ada rencana aksi dengan menggandeng perbankan,” ucapnya. Sebagai catatan, realisasi penggunaan e-Tol hingga saat ini masih sangat rendah.

Dengan jumlah 50 ribu kendaraan per hari yang melintas di TBM, penggunaan e-Tol hanya 15 persen.

“Karena aturan presiden di 1 Oktober mendatang semua menggunakan e-Tol. Jadi nanti, gerbang tol semua non tunai,” kata Drajad.

Pantauan Jawa Pos Radar Bali, Jumat (4/8) kemarin, antrian panjang kerap terjadi di pintu masuk tol pembayaran tunai.

Bahkan panjang antrian kerap terjadi saat jam sibuk seperti berangkat kerja dan pulang kerja. Di sisi lain, gerbang tol pembayaran non tunai, terlihat sepi.

Ada beberapa keuntungan dari penerapan e-tol ini, salah satunya penghematan waktu. Jika untuk pembayaran manual menghabiskan hingga 12 detik untuk satu kali registrasi, dengan menggunakan e-Tol, pengendara hanya menghabiskan waktu dua detik saja.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago