Categories: Ekonomi

Potensi dan Peluang Usaha Wisata Mancing

RadarBali.com- Wisata mancing sedang berkembang pesat akhir-akhir ini di tanah air. Hal itu ditandai dengan banyaknya komunitas mancing  yang ada, termasuk di wilayah Kabupaten Sumenep. Jawa Timur.

 “Oleh karena itu, wisata mancing sangat potensial untuk dikembangkan dan peluang usaha yang prospektif,” ucap Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jawa Timur, H. Jariyanto, belum lama ini.

 Untuk itulah, Sumenepakan terus mendorongdan  menyukseskan pembangunan sektor pariwisata yang lebih terfokus pada market, produk community, dan investmen andintitution driven, yang diharapkan dapat membawa dampak langsung bagi masyarakat luas.

Khususnya dalam peningkatan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat seperti yang telah lakukan dengan para stakeholder yang telah terjalin selama ini                                                        

Kepala Desa Bringsang, Sutlan menyambut baik dukungan Disbudpar Jawa Timur untuk mendorong wisata mancing di wilayah yang dipimpinnya itu.

Keseriusan Pemprov Jatim dibuktikan dengan membawa puluhan mancing mania menggelar kegiatannya di Pantai 9.

 “Ini kegiatan sangat positif sekali, semoga kegiatan selanjutnya lebih meriah lagi,” harapnya. Sutlan juga mengingatkan sebagai pengelola wilayah, Sapta Pesona harus diwujudkan di wilayahnya.

Sapta Pesonamerupakan kondisi yang harus diwujudkan dalam rangka menarik minat wisatawan berkunjung ke suatu daerah atau wilayah. Sapta Pesona terdiri dari tujuh unsur yaitu aman, tertib, bersih, sejuk, indah, ramah tamah, dan kenangan.

Tujuan diselenggarakan program Sapta Pesona adalah untuk meningkatkan kesadaran dan rasa tanggung jawab segenap lapisan masyarakat.

 Baik dari pemerintahan, swasta maupun masyarakat luas untuk mampu bertindak dan mewujudkannya dalam kehidupan sehari-hari. “Pantai 9 sudah menerapkannya Sapta Pesona itu,” pungkas Sutlan.

Untu itulah pihak desa harus menciptakan suasana indah dan mempesona. Khususnya pada tempat-tempat yang banyak dikunjungi wisatawan.

 Dengan kondisi dan suasana yang menarik dan nyaman, wisatawan akan betah tinggal berlama-lama.

Hal tersebut sudahdibuktikan dengan cara bersih-bersih melibatkan seluruh masyarakat Desa Bringsang.

Sebagai bentuk kepedulian, Pemprov Jatim juga turut memberikan bantuan alat kebersihan meliputi bak sampah, sapu, kaos, topi, dan uang transport kepada para petugas kebersihan di Pantai 9.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago