Categories: Ekonomi

Cadangan Listrik Menipis Jadi Alasan Proyek JB Cross Berlanjut

DENPASAR – PLN terus berupaya mewujudkan proyek nasional pembangunan Jawa Bali Crossing (JB Cross) yang hingga saat ini belum terlaksana.

Salah satunya mendekati pemerintah Bali dan para pihak untuk ikut mendukung program nasional yang dimulai sejak era Pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Alasan mendasar, tahun 2020 cadangan listrik Bali diprediksi di bawah 30 persen. Harus dicari solusi agar ketahanan listrik Bali terjaga untuk mengejar target pertumbuhan 7 persen per tahun.

General Manager PLN Distribusi Bali I Nyoman Suwarjoni Astawa mengatakan, kalau proyeksi Rencana Usaha Penyedia Tenaga Listrik (RUPTL) ini tidak berjalan, tahun 2022 Bali terancam mengalami defisit listrik.

Sebagai acuan, kondisi defisit listrik pernah dialami di Tahun 2015 lalu sebelum PLTU Celukan Bawang dibangun. 

“Saat ini Bali mengalami pemadaman bergilir. Jadi, begitu ada satu pembangkit besar mengalami pemeliharaan, pemadaman bergilir harus diambil,” kata Suwarjoni Astawa kemarin.

Dengan kondisi seperti itu, PLN menawarkan solusi menambah daya transfer melalui JB Cross. Total yang disalurkan mencapai 500 kilo volt (KV).

Berdasar studi yang dilakukan, Gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi (Gitek) adalah solusi paling murah dan memungkinkan untuk mentransfer daya listrik dari Jawa ke Bali.

“Kalau memang di Bali tidak memungkinkan karena terbentur kearifan lokal, kami akan menggeser, atau diturunkan. Kami juga butuh masukan itu. Makanya kami perlu masukan pemerintah daerah,” terangnya.

 

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: pln bali

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago