Categories: Ekonomi

Sektor Pertanian Jadi Andalan, Sumbang 30 Persen Pendapatan Warga

SINGARAJA – Sektor pertanian rupanya masih menjadi sektor andalan di Buleleng. Rencananya pada tahun 2020 mendatang, pemerintah masih akan fokus membangun sektor pertanian.

Pemerintah bahkan sudah ancang-ancang menyusun program kerja, untuk tahun 2020 mendatang. Kepala Bappeda Litbang Buleleng Nyoman Genep mengatakan, potensi perekonomian di Buleleng masih disumbangkan oleh sektor pertanian.

Hampir 30 persen porsi pendapatan per kapita masyarakat Buleleng, didominasi sektor pertanian. Selain itu produksi pertanian di Buleleng juga sangat besar, sehingga diperdagangkan ke luar daerah hingga ke luar negeri.

Hal itu menjadi indikasi potensi perputaran ekonomi dari sektor ini juga cukup besar. “Tenaga kerja kita juga sebagian besar terserap di pertanian. Itu sampai 40 persen.

Tapi masyarakat miskin juga banyak yang bekerja di sektor ini. makanya tahun depan kami akan fokus mengembangkan pertanian, sehingga kemiskinan bisa ditanggulangi,” kata Genep.

Genep menegaskan, pemerintah sudah menggali potensi-potensi di sektor pertanian. Sehingga angka kemiskinan bisa dientaskan melalui pemberdayaan pada sektor pertanian.

Pemberdayaan pun akan dimulai dari tingkat desa, sehingga upaya penanggulangan bisa lebih efektif.

“Potensi di tiap-tiap desa sudah kami  petakan. Sehingga pertanian ini akan menjadi daya ungkit. Tentu nanti akan dibantu sektor lainnya,

seperti perdagangan. Sehingga pengentasannya lebih optimal,” imbuh Genep yang juga mantan Kadis Pertanian Buleleng itu.

Rencananya dalam waktu dekat ini, Bappeda Litbang Buleleng akan menggelar forum konsultasi publik.

Lewat forum tersebut pemerintah akan menjaring masukan dari masyarakat, sehingga penyusunan program kerja dan skala prioritas pembangunan lebih terarah. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago