Categories: Ekonomi

Sumbang 21,35 Persen PDRB, 2022 Buleleng Fokus Kembangkan Pertanian

SINGARAJA – Pemerintah Kabupaten Buleleng masih menekankan upaya pembangunan pada sektor pertanian, pada tahun 2022 mendatang. Pemerintah enggan berpaling pada sektor lain.

Sebab sektor ini memberi kontribusi cukup besar pada Pendapatan Domestik Regional Bruto (PDRB) daerah. Sehingga menjadi motor penggerak ekonomi di Buleleng.

Mengacu pada data yang dirilis Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Bappeda) Buleleng, sektor pertanian berkontribusi sebanyak 21,35 persen pada PDRB daerah.

Sektor ini juga menyerap 37 persen dari total tenaga kerja yang ada di Buleleng. Berkaca pada data tersebut, pemerintah memutuskan tetap menggarap sektor pertanian sebagai fokus utama pembangunan pada tahun 2022 mendatang.

Pemerintah pun mulai menyerap aspirasi dari masyarakat, terkait rencana pembangunan pada tahun 2022 mendatang.

Penyerapan aspirasi itu dilakukan melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2022.

Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana mengatakan, sektor pertanian secara nyata memberikan kontribusi besar pada perekonomian Buleleng.

Sehingga sektor ini harus mendapat perhatian yang besar. Pemerintah pun berupaya melakukan pembangunan sektor pertanian pada bagian hulu hingga hilir.

Sehingga petani tak perlu khawatir bila komoditas pertanian mereka tak terserap. “Sektor pertanian ini tentu akan dikolaborasikan dengan berbagai sektor sebagai hilir.

Seperti industri jasa, perdagangan, dan pariwisata. Dengan demikian masyarakat kita dapat keluar dari keterpurukan ekonomi pasca pandemi covid-19,” kata Agus.

Sementara itu, Kepala Bappeda Buleleng Gede Gunawan mengatakan, hingga kemarin pihaknya menerima tak kurang dari 1.500 usulan program dari masyarakat.

Program itu akan diselaraskan dengan prioritas program pembangunan yang dicanangkan pemerintah pada tahun 2022 mendatang.

Selain itu usulan dari publik juga akan disandingkan dengan program-program yang diusulkan oleh desa dan kelurahan.

 “Kami juga tidak ingin ada program yang tumpang tindih. Jadi usulan yang sudah masuk akan diserasikan dan disesuaikan dengan prioritas program yang akan dilaksanakan tahun depan,” demikian Gunawan. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago