Categories: Ekonomi

Pasar Banyuari Dilengkapi Pendingin Ruangan, Pedagang Nyaman Berjualan

SINGARAJA – Pasar Banyuasri akhirnya diresmikan Gubernur Bali Wayan Koster kemarin. Para pedagang mulai menempati lapak yang disediakan pengelola pasar.

Salah seorang pedagang daging di Pasar Banyuasri, Eka Pujiani mengaku lebih nyaman berjualan di pasar baru.

Sebab los untuk produk daging, ikan, dan sayur mayur dilengkapi dengan pendingin ruangan. Dampaknya komoditas yang dijual pun lebih tahan lama.

“Dagingnya nggak cepat bau, lebih tahan lama. Jauh lebih nyaman pasar yang sekarang. Orang juga kan belanja itu pasti cari tempat yang nggak panas, biar adem. Yakin nanti akan tambah ramai,” ujar Pujiani.

Sementara itu, Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana mengatakan, Pasar Banyuasri diharapkan memberi kontribusi dalam pertumbuhan ekonomi untuk usaha perdagangan modern.

Para pedagang diharapkan memasarkan produk-produk khas Buleleng. Baik itu produk pangan, olahan, maupun kerajinan.

“Sehingga Pasar Banyuasri benar-benar sebagai salah satu daerah tujuan wisata. Saya berharap semoga Pasar Banyuasri

dapat memberikan dampak terhadap kesejahteraan masyarakat Buleleng pada khususnya dan Bali pada umumnya,” ujar Bupati Agus. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago