Categories: Ekonomi

Hyundai Motors Indonesia Sediakan Layanan Body and Paint di Bali

DENPASAR, radarbali.id – PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) terus memperkuat komitmen memberikan pengalaman menyeluruh bagi semua pelanggannya.

Oleh karena itu, HMID secara resmi menyediakan jaringan bengkel body & paint.

Layanan ini dapat diperoleh di sejumlah dealer resmi Hyundai serta belasan bengkel mitra yang ditunjuk.

Dealer resmi Hyundai yang menyediakan bengkel body & paint dan bengkel mitra yang ditunjuk tersebut, tersebar di berbagai kota.

Mulai dari Jakarta, Bogor, Bandung, Cirebon, Solo, Surabaya, Bali, Lampung, Palembang, Pekanbaru, Medan, Makassar, Balikpapan, dan Samarinda.

Khusus di Bali, layanan ini bisa didapat di Catur Yoga Mas, Jalan Subur No. 26X, Pemecutan Klod, Denpasar Barat, Bali 80112, nomor telepon 0361-483353.

Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengatakan Hyundai memahami bahwa pelanggan otomotif di Indonesia ingin selalu menjaga kendaraan mereka tetap dalam tampilan terbaik.

“Selain itu, pelanggan dan penggemar Hyundai di tanah air juga terus bertambah secara signifikan. Kondisi inilah yang mendorong Hyundai untuk menghadirkan layanan body & paint dengan jaringan yang luas di Indonesia.

Secara konsisten, Hyundai akan terus memberikan inovasi terbaik atas produk dan layanan yang paling sesuai untuk seluruh pelanggan,” ucapnya.

“Selain didukung oleh tenaga ahli berpengalaman, semua jaringan bengkel body & paint ini menerapkan standar yang Hyundai tetapkan secara global,” tutupnya. (ken)

 

 

Rosihan Anwar

Share
Published by
Rosihan Anwar

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

2 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago