Categories: Events

Dua Program Studi Fakultas Kedokteran Unizar Mataram Raih Akreditasi B

MATARAM – Program Studi Sarjana Kedokteran dan Program Studi Profesi Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Islam Al-Azhar (FK Unizar) masing-masing memperoleh akreditasi B.

Hal tersebut dikatakan, Dekan FK Unizar Artha Budi Susila Duarsa, di kampus Unizar, Kota Mataram, Rabu (6/6) lalu. 

Artha menyatakan, peringkat Akreditasi B untuk Program Studi Sarjana Kedokteran Unizar itu tertuang dalam SK Nomor 0313/LAM-PTKes/Akr/Sar/V/2018. Sementara untuk peringkat Akreditas B Program Studi Profesi Dokter Unizar pada SK Nomor 0314/LAM-PTKes/Akr/Pro/V/2018. 

“Adapun yang mengakreditasi serta yang mengeluarkan keputusan itu adalah Lembaga Akreditas Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKes) RI,” ucapnya.

Dia menilai,  pencapaian akreditasi B kedua program studi di FK Unizar ini merupakan sebuah kebanggaan dan prestasi karena sejak berdiri dari tahun 2004 harus menunggu selama 18tahun.

Menurutnya, perjuangan untuk mendapatkan predikat akreditasi B ini tidaklah mudah, karena penilaian oleh LAM PTKes sangat detail.

“Alhamdulilah, mudahan-mudahan ini bukan hanya kebahagiaan FK Unizar tapi juga menjadi kebahagiaan warga Nusa Tenggara Barat (NTB), khususnya warga kota Mataram. Semoga prestasi ini bisa dipertahankan, tidak malah menurun di tahun-tahun mendatang,” katanya.

Artha menambahkan, capaian akreditasi B kedua program studi (Prodi) tersebut menunjukkan bahwa Fakultas Kedokteran Unizar sebagai fakultas yang unggul, bermutu dan berkualitas di NTB selain FK Universitas Mataram (Unram). Pasalnya FK Unizar merupakan fakultas Kedokteran swasta satu-satunya yang ada di NTB.

“Perolehan akreditasi B ini sebagai tolak ukur bermutunya dan berkualitasnya suatu institusi dan program studi ini dilakukan dengan proses luar biasa. Tentu raihan prestasi yang membanggakan  ini tidak terlepas dari peran seluruh civitas akademika Fakultas Kedokteran Unizar”, tutur Artha. (dan)

 

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago