Categories: Events

Generasi ke-3 di Bali, Warung Upnormal Tohpati Resmi Dibuka

DENPASAR – Warunk Upnormal kembali hadir di Bali dengan outlet ke-3 pada Selasa (6/7) lalu, Warunk Upnormal Tohpati kini telah hadir di Jalan Wage Rudolf Supratman No. 288, Denpasar. Khasanah kuliner Bali sekarang bertambah dengan hadirnya sajian khas Warunk Upnormal yang sudah tersebar di 32 kota dan di 76 cabang di seluruh Indonesia.

Dengan konsep awal berupa warung kopi yang naik kelas, Warunk Upnormal menyajikan produk-produk khas warung kopi pada umumnya, namun dengan upgrade dari berbagai aspek: varian, kualitas, service, fasilitas, hingga atmosfer yang ditawarkan.

Memiliki kapasitas mencapai 300 seats, Warunk Upnormal Tohpati dengan berbagai fasilitasnya seperti: free wifi, berbagai permainan seperti congklak, kartu uno, tersedia juga private room, hingga ratusan colokan listrik, siap untuk menjadi pilihan favorit kaula muda area Denpasar untuk nongkrong bersama kerabat atau keluarga terdekat.

Para pengunjung tidak akan kehabisan pilihan di sini, karena ratusan varian menu siap disajikan: mulai dari sajian mie, nasi, roti bakar, berbagai minuman ala Upnormal, desserts, dan tentunya produk unggulan Warunk Upnormal, Kopi Gayo Aceh.

“Kopi premium grade yang diroasting sendiri menggunakan mesin probat dan diproses menggunakan mesin kopi terbaik, siap dinikmati bersama menu mengenyangkan hingga cemilan lainnya hanya di Warunk Upnormal Tohpati ini,” ujar Herlinael, perwakilan Warung Upnormal.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago