Categories: Events

Sambut Hari Guru, Service Motor Didiskon hingga 50 Persen

DENPASAR – Menyambut hari guru yang jatuh tanggal 25 November 2018, seluruh jaringan bengkel resmi Honda atau AHASS, turut berpartisipasi merayakan peringatan hari guru tahun ini.

Dengan mengusung tema “AYO KE AHASS Guru Bangsa”,  program menarik yang di tawarkan untuk guru dan dosen adalah diskon service lengkap 50 persen dengan wajib melakukan penggantian oli mesin.

Periode program guru ini mulai berlaku 26 November hingga 30 November 2018, mulai pukul 13.00 wita di 161 jaringan AHASS yang tersebar di seluruh  wilayah Bali.

Manager Tehnical Service Astra Motor Bali Anton Prihatno mengatakan, program service berdiskon ini sebagai bentuk apresiasi  kepada insan  pendidikan  terutama tenaga guru dan dosen atas jasanya memajukan pendidikan.

“Peranan guru sangat penting, kendaraan yang prima secara otomatis akan membantu guru dalam kelancaran tugas belajar mengajar baik di dalam sekolah maupun di luar sekolah.

Untuk itu kami berharap program ini dapat bermanfaat untuk tenaga pengajar dan selalu melakukan perawatan motor Honda di AHASS,” ungkap Anton Prihatno.

Kehadiran guru dan dosen yang melakukan service motor di bengkel akan di dokumentasikan oleh Front Line AHASS untuk diupload di media social milik AHASS dengan ketentuan ketik  #AYOKEAHASS,#AYOKEAHASSGURUBANGSA.

Setiap konsumen yang memanfaatkan program ini, akan di bantu untuk mengisi secara online data melalui link http://bit.ly/AYOKEAHASSGURUBANGSA .

Petugas bengkel akan mendampingi saat pengisian data konsumen sehingga konsumen akan dapat merasakan manfaat program diskon ini. (rba)

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago