Categories: Events

YICM Bali Serahkan Huntara Kepada Bupati Lombok Utara

DENPASAR – Dalam rangka merealisasikan misi kemanusiaan Program Peduli Gempa Lombok tahap dua, Yayasan Insan Cendikia Madani Bali (YICMB) dan Forum Silaturohim Ceningansari (FSC)

yang didukung Pangkalan TNI AL Denpasar dan MUI Bali, bekerjasama dengan Jaringan Pengusaha Muslim Indonesia Wilayah NTB

menyerahkan Rumah Hunian Sementara (Huntara) kepada masyarakat Dusun Sembaro, Desa Genggelang, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara.

Huntara diserahkan langsung oleh Ketua Umum Yayasan Insan Cendikia Madani Bali H.Wasit Pamungkas bersama ketua FSC Karmi Spd.Ak

didampingi Palaksa TNI AL Denpasar Letkol Laut (P) Bambang Abdulah Basuki Rahmad dan Sekretaris Umum MUI Bali H Kadir Makaramah SH MH

Penyerahan huntara dihadiri dan di terima langsung oleh Bupati Lombok Utara Dr H.Najmul Akhyar SH MH dan disaksikan oleh masyarakat setempat.

Bantuan dari YICMB & FSC tahap dua ini senilai Rp 100 juta yang diwujudkan dalam bentuk huntara dirasakan sangat bermanfaat bagi masyarakat setempat yang selama ini masih tinggal di tenda-tenda pengungsian.

Pada penyerahan huntara tersebut H Wasit Pamungkas menyampaikan bahwa kegiatan ini bisa terlaksana berkat dukungan dari semua pihak.

Khususnya dari Pangkalan TNI AL Denpasar, JPMI Wilayah NTB dan semua donatur huntara (data terlampir).

1.Bp Karmi

2.Bp Willisiayanto

3.Bp H Wasit Pamungkas

4.Masjid Sabilul Hidayah Pangkalan TNI AL -Denpasar

5.PT SJS – Benoa

6.Bp Edi/UD Jihan – Benoa

7.Masjid Bahari Benoa

8.Musholla Al Fallah Sidakarya -Denpasar

9.Musholla Al Fallah Kepaon – Denpasar

10.Musholla Ar Rahmah – Denpasar

11.Bp Syauqi – Surabaya

12.Masjid Baitut Taubah – Bea Cukai – Badung 

13. PT Hasana Karya – Benoa, dan para donatur lainya

Sebelumnya YICMB juga telah memberikan bantuan pada tahap satu kepada korban gempa di Lombok Timur berupa barang kebutuhan pokok senilai Rp 155 juta.

Semoga semua bantuan tersebut bisa bermanfaat serta bisa meringankan beban dari warga di Kabupaten Lombok Timur dan Lombok Utara.

Bupati Lombok Utara dalam sambutanya menyampaikan ucapan terimakasih kepada YICMB dan semua pihak yang telah memberikan bantuan ke Lombok Utara.

Bupati Lombok Utara juga memberikan bantuan Rp 10 juta untuk membangun mushola dan berjanji untuk segera merealisasikan rencana bantuan dari pemerintah kepada para korban gempa

Sementara Bagpen Lanal Denpasar Pelda Ari Wihandoko menyampaikan bahwa kegiatan TNI AL bersama YICMB ini merupakan wujud dari kemanunggalan TNI bersama rakyat, dan diharapkan kegiatan bersama ini bisa di lanjutkan pada kegiatan yang lainnya.

Setelah selesai melakukan penyerahan huntara di Lombok Utara, rombongan relawan YICMB & FSC yang  dipimpin oleh koordinatornya Supraptono dan Wilis  segera kembali ke Mataram untuk melanjutkan perjalanan menuju Denpasar.(rba)

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago