Categories: Events

Satgas MPUK Bagikan 320 Paket Sembako ke Jemaat 6 Kecamatan di Badung

MANGUPURA – Tim Satgas Musyawarah Pelayanan Umat Kristen (MPUK) Kabupaten Badung membagikan bantuan sosial berupa 320 paket sembako ke jemaat gereja di enam kecamatan di Kabupaten Badung. Penyerahan secara simbolis oleh Tim Satgas kepada para gembala yang akan membagikan dilakukan di Gereja Elim Tabernakel, Jalan Persada No. 3, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung, Sabtu (30/5) pagi.

Pendeta I Made Budiarsa selaku Ketua MPUK Kabupaten Badung mengatakan, 320 paket sembako ini akan dibagikan kepada jemaat gereja yang membutuhkan uluran bantuan.

“Ini disalurkan ke anggota gereja yang membutuhkan. Untuk seluruh anggota gereja di 6 kecamatan di Badung. Mulai dari Kuta Selatan, Kuta, Kuta Utara, Mengwi, Abiansemal, dan Petang,” katanya saat diwawancarai di sela kegiatan.

Menurutnya, dana untuk pembelian sembako yang dibagikan ini diambil dari para jemaat gereja yang memang punya kemampuan untuk menolong.

Sehingga mereka yang membutuhkan uluran tangan saat menghadapi wabah Covid-19 ini bisa dibantu.

“Dana diambil dari anggota gereja untuk kesadaran bersama memberi peduli kasih, saling berbagi dalam kerelaan dan ketulusan.

Sehingga di situasi Covid-19 ini kita melakukan tindakan nyata bagi sudara yang membutuhkan uluran tangan kita,” terangnya.

Di kesempatan yang sama, Ketua Satgas Peduli Kasih MPUK Badung Pendeta Jonathan Soeharto menerangkan bahwa isi paket sembako yang dibagikan berupa beras, minyak goreng hingga ikan sarden.

Nantinya sembako ini akan dibagikan oleh para gembala ke tiap gereja di 6 kecamatan yang memang sudah didata sebelumnya.

“Bagaimana pun kita sesama manusia patut saling membantu saat menghadapi kesulitan. Kiranya ini segera berakhir sehingga kita bisa beraktifitas kembali,” tandasnya. (rba)

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago