Categories: Events

HUT Ke-18 Santy Sastra Public Speaking: What Next?!

DENPASAR, Radar Bali – Santy Sastra Public Speaking (SSPS) tahun ini genap berusia 18 tahun pada 18 Juni 2022 lalu.

Namun, puncak perayaan ulang tahun SSPS yang dipimpin tokoh perempuan Bali, Putu Suprapti Santy Sastra tersebut, digelar Minggu kemarin (26/6) di lantai III Ke & Me Studio, Gatsu, Denpasar.

Perayaan HUT SSPS kali ini dikemas secara sederhana dengan mengundang siswa-siswi SSPS dan orang tua.

Santy Sastra mengatakan, di usia 18 tahun ini, dia mengaku mulai membuat rencana ke depan terkait potensi anak didiknya yang menempa ilmu di SSPS.

“Sekarang (usia 18 tahun, red) Saya mulai memikirkan, anak didik remaja saya yang bagus-bagus ini, mau tak bawa ke mana? Sehingga, saya terus melatih mereka sesuai bakat dan kemampuan mereka,” ujar Santy Sastra yang juga dikenal sebagai mindset motivator ditemui usai perayaan HUT.

Santy Sastra sendiri mengaku cukup puas dengan pencapaian SSPS sejauh ini. Sehingga ke depan, perempuan yang memulai karier sebagai penyiar radio ini, berharap SSPS tetap stabil dalam memberikan ilmu dan pengalaman kepada anak didiknya di dunia public speaking.

Sementara Putu Dessy Fridayanthi atau Ecy yang juga putri kandung Santy Sastra, ditemui di sela HUT SSPS, berharap agar SSPS makin berkembang.

“Usia 18 tahun ini SSPS tentu kian matang dan tentu ada tanggung jawab dan menuju tahap dewasa, terutama dalam mendidik anak asuh. Semoga ke depan dari SSPS lahir generasi-generasi yang cakap berkomunikasi di era kekinian dengan tantangannya,” tandas Ecy yang juga MC dan Presenter. (han)

 

 

Rosihan Anwar

Share
Published by
Rosihan Anwar

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago