wayan-balawan-raup-keuntungan-dari-youtube
RadarBali.com – Semua ada masanya. Begitu pula dengan dunia musik. Yang paling kasat mata adalah pemasaran karya fisik dalam bentuk CD.
Karya dalam bentuk fisik kini “dibunuh” oleh kemajuan era digital. Namun beberapa musisi masih bisa mempertahankan eksistensinya dengan mengikuti arus kemajuan digital.
Berbagai jenis media sosial pun jadi pasar baru untuk menjual karya. Salah satu jenis media sosial yang paling banyak dijadikan media promosi atau jualan para penyanyi adalah Youtube.
Bahkan, tidak sedikit penyanyi atau musisi yang memunculkan ketenarannya berkat Youtube. Salah satunya adalah gitaris kondang asli Bali, Wayan Balawan.
Gitaris yang dikenal dengan gaya Batuan Etniknya ini sering mengunggah aktifitas bermusiknya ke media sosial Youtube.
“Saya mulai aktif di Youtube sejak dua tahun terakhir. Saat ini keuntungan yang saya dapat masih kecil. Karena memang membutuhkan skill khusus,” katanya.
Meski pendapatan masih tergolong kecil, kata dia, sejauh ini progress dari channel Youtube semakin bagus.
“Dengan adanya Youtube ini, akses kita ke dunia internasional lebih gampang. Dengan begitu, saingan kita juga jadi lebih berat,” ujarnya.
Diakui, untuk mendapatkan viewer yang banyak di channel Youtube, Balawan sudah menemukan tips baru.
“Kalau kita sudah seimbang antara like dan dislike pasti akan booming. Kalau saya sendiri sih lebih mementingkan pencapaian, apalagi musik saya kan spesifik,” bebernya.
“Saya baru dapat tips, kalau banyak viewer. Di channel Yutube itu yang paling orang suka adalah, ngajarin lagu-lagu yang gampang,” akunya.
Sementara itu, untuk membuktikan produktifitasnya dalam dunia musik, Wayan Balawan tengah mempersiapkan album terbaru.
Album ini dicanangkan akan kelar di tahun 2018 mendatang. “Saya sudah mempunyai materi-materi lagunya. Tinggal di pilih saja mana yang baik,” tandasnya.
Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…
Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…
kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.
Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024
Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…
Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…