Categories: Hiburan & Budaya

Rayakan Ultah ke 11, Penyanyi Cilik Intan Laksmi Rilis Lagu Astungkara

DENPASAR – Penyanyi cilik Bali terus bermunculan. Kali ini seorang penyanyi cilik bernama Kadek Intan Dwi Laksmiantari yang akrab disapa Intan Laksmi sukses merilis single berjudul Astungkara.

Lagu bergenre pop ini merupakan buah karya dari penyanyi ternama Bali, Komang Raka. Lagu Astungkara sendiri berisi lirik ungkapan terima kasih kepada orangtua yang telah mendidiknya hingga menjadi seperti sekarang.

Lagu ini di arranger oleh Dek Artha. Untuk mendukung lagu ini telah dibuatkan video klip yang digarap oleh penyanyi senior Bali Yong Sagita.

“Semoga lagu ini menginspirasi teman-teman untuk selalu berbakti kepada orangtua. Karena orangtua, kita bisa seperti sekarang,” kata Intan Laksmi, Senin kemarin (18/2).

Lagu ini sendiri dirilis bersamaan dengan perayaan ulang tahun Intan Laksmi ke 11 yang jatuh, Selasa (19/2) hari ini.

Sebelum menjadi penyanyi, Intan Laksmi diarahkan ibunya, Luh Putu Parmiadi, menjadi seorang penari.

Namun, karena kecintaannya pada dunia tarik suara, Intan Laksmi memilih meninggalkan dunia tari dan beralih ke dunia tarik suara.

“Bakat Intan Laksmi menjadi penyanyi terlihat sejak kelas II SD,” ujar Luh Putu Parmiadi menimpali.

Untuk menunjang bakat menyanyinya, pelajar SD Saraswati I, Denpasar, ini diikutkan berbagai macam lomba.

Hasilnya luar biasa. Berulangkali Intan menyabet juara olah vokal. Seperti juara III lomba menyanyi Bali di ajang Bali Mandara Nawanatya II 2017.

Juara III lomba lagu Bali Kurama Generasi 3 se-Bali (2017), juara I lomba menyanyi SD se-Kota Denpasar tahun 2016, juara I lomba menyanyi lagu perjuangan SD se – Kota Denpasar tahun 2016.

Di tahun 2019, Intan juga berhasil menjadi juara III lomba menyanyi solo yang digelar ISI Denpasar.

Tidak hanya di bidang tarik suara, Intan juga beberapa kali meraih juara lomba busana. Salah satunya menjadi juara II lomba Busana Kartini Sekolah Saraswati Denpasar 2016 lalu.

Dan, juga juara III lomba busana serangkaian perayaan hari raya Natal pada 2017 lalu.

Meski memiliki kesibukan di luar sekolah, Intan Laksmi masih mampu menjaga prestasinya di sekolah.

Putri pasangan I Made Sukalama dan Ni Luh Putu Parmiadi ini selalu menjadi bintang kelas. Prestasi yang membanggakan kedua orangnya.

 “Kuncinya selalu rendah hati, dan tidak pernah berhenti belajar,” kata Intan yang bercita-cita menjadi dokter anak ini. (rba)

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago