Categories: Hukum & kriminal

Todongkan Air Shotgun, Dua Pengemudi Yaris di Massa Warga Kuta

RadarBali.com – Satu unit mobil Toyota Yaris Putih DK 914 BO di hadang oleh massa di Pasar Seni Kuta Badung, Rabu (11/10) malam lalu pukul 22.30.

Apesnya, mobil itu langsung dirusak. Sementara pengemudinya, Yudhistira, dan sang penumpang bernama Muhammad Khaerul, 21, dihajar massa.

Aksi perusakan dan pengeroyokan dilatarbelakangi ulah pengemudi Yaris bernama Yudhistira yang menodongkan air shotgun ke pengemudi Suzuki APV, Gede Sidi Adnyana, 34, warga Jalan Gatot Subroto Barat IIB Nomor 9, Denpasar.

Saat itu, korban hendak ke bandara mengambil tamu. Saat tiba di Jalan Sunset Road Simpang Jalan Dewi Sri, Rabu (11/10) malam sekitar pukul 22.00, mobil korban beriringan dengan mobil Yaris.

Saat hendak melewati mobil tersebut, justru jalurnya dihalangi. Mendadak pengemudi mobil Yaris, Yudhistira, mengeluarkan senjata dan main todong.

Karena  ketakutan Gede mengurangi kecepatan. Sesampai di depan Carrefour,  mobil terus zig-zag. “Merasa terancam ia menghubungi teman-untuk memintai pertolongan dan ia pun terus membuntuti mobil tersebut,” kata sumber.

Sesampai di TKP mobil tersebut di cegat oleh Gede Sidi dan massa yang ada di sekitar Pasar Seni Kuta.

Karena pengemudi dan penumpang tidak kunjung turun, dan main rekam video dari dalam akhirnya massa marah dan main kekerasan.

Untung petugas patroli Polsek Kuta Tiba dengan cepat melerai keributan itu. Kedua belah pihak lalu di bawah ke Polsek Kuta.

Menurut korban Muhammad Khaerul Arwarga, awalnya dia dan teman Yudhistira melaju dari Renon menuju Tuban.

Di TKP diikuti terus oleh mobil APV warna silver tersebut. “Dia mengaku  diikuti mobil APV sempat menyalip berhenti di depan mobil. Karena itu dia ambil haluan kiri menyalip. Dirinya memberi tahu Yudhistira untuk jangan berhenti dan jangan diladeni,” beber sumber.

“Yudhistira sempat mengeluarkan senjata air softgun tetapi cuma di putar putar saja,” tutur sumber lagi.

Kapolsek Kuta Kompol I Wayan Sumara membenarkan kejadian tersebut. Kini kedua belah pihak saling lapor. “Kami masih dalami keterangan dua belah pihak karena mereka saling lapor,” singkatnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago