Categories: Hukum & kriminal

Keluarga Almarhum Aipda (Purn) Suanda Pertanyakan Pelaku Perempuan

DENPASAR – Empat pelaku pembunuhan purnawirawan Aiptu Made Suanda, 58, berhasil diamankan aparat kepolisian.

Masing-masing Gede Ngurah Astika alias Sandi alias Gede Alit, Dewa Made Budianta, Dewa Made Sudiana, dan Putu Very Permadi.

Meski telah mengamankan empat orang pelaku, pihak keluarga mempertanyakan posisi oknum perempuan yang sempat datang ke rumah korban bersama seorang laki-laki.

“Waktu datang ke rumah untuk negosiasi harga ada perempuan bersama seorang laki-laki. Bila si perempuan adalah istri pelaku utama

atau otak pembunuhan (Gede Ngurah Astika red) seharusnya dia (perempuan red) tahu,” ucap salah seorang keluarga almarhum Aipda (Purn) Suanda.

Menurutnya, mereka datang ke Jalan Dharmasaba No. 9 X, Banjar Dharmasaba, Desa Dharmasaba, Kecamatan Abiansemal, Badung antara pukul 10.30-11.00 sebelum akhirnya korban pergi.

“Antara pukul 10.30 sampai 11.00. Sebelum kakak berangkat jam 11.30 pamit dari rumah,” tandas adik kandung korban, Wayan Sudana Bima.

Keduanya disebut mengendarai sepeda motor jenis Vario. Keduanya kompak memakai masker, baik laki-laki maupun perempuan.

“Pastinya mereka ke rumah (Banjar Dharmasaba, Red). Tapi, sampai di depan saja. Di mobil (Honda Jazz DK 1985 CN di parkir di pinggir jalan red). Tidak masuk ke rumah,” ucap keluarga korban.

Pihak keluarga menilai mustahil oknum perempuan tersebut tidak tahu-menahu tentang peristiwa pembunuhan yang dialami korban.

Pasalnya si perempuan mengenal pasti wajah korban. Terkait sosok perempuan dimaksud, lewat penelusuran koran ini diketahui ada saksi yang melihat seorang perempuan masuk ke rumah kontrakan tersebut.

“Perempuan dibonceng sama laki-laki masuk ke rumah kontrakan (TKP red). Tanggal 15 Desember 2017,” ucap sumber. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago