Categories: Hukum & kriminal

Sebelum Tewas, Kerabat Artis Darius Sinathrya Berperilaku Aneh

UBUD – Kematian tidak wajar menimpa warga Switzerland Brunett Martina Wardany. Kerabat artis nasional Darius Sinathrya ini ditemukan tewas telentang di Tukad Wos, Desa Kedewatan, Ubud.

Yang menarik, berdasar keterangan sejumlah saksi, korban menunjukkan perilaku aneh sebelum ditemukan tewas di sungai.

 “Menurut saksi, selama menginap di hotel perilakunya menunjukan sedikit ada keanehan,” ujar Kapolsek Ubud Kompol Raka Sugita.

Menurut Kompol Raka mengutip saksi, korban Martina ini sempat terlihat seperti kebingungan sebelum musibah datang.

“Beberapa saksi melihat korban ini sedikit linglung. Banyak yang heran, kenapa korban main sampai ke bet-bet (semak-semak, red),” terang Kompol Raka.

Keanehan terhadap Martina ini mulai terlihat sejak Jumat lalu (9/2). Semestinya, Jumat lalu korban Martina sudah harus check out dari tempat dia menginap di hotel bilangan Ubud itu.

Pihak hotel sendiri telah berupaya mencari. Di hotel, barang-barang Martina masih ada, itu menandakan Martina masih ada di Bali.

Bahkan, keluarganya, Darius Sinathrya yang merupakan artis nasional sempat mengontak Martina. Lantaran tidak ada jawaban, Darius mencoba mengontak pihak hotel.

Setelah sempat dicari, akhirnya kasus kematian Martina pun mengerucut ketika ada warga yang melihat korban telentang di sungai Wos.

Mendapat informasi itu, Darius bertolak dari Jakarta ke Bali untuk mencari Martina. Bersama petugas kepolisian, TNI dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gianyar melangsungkan pencarian terhadap jasad korban.

“Darius ikut bersama menunggu proses evakuasi,” jelasnya. Selama evakuasi berlangsung, posisi sungai berada di bawah jurang.

Akses menuju lokasi pun sulit sehingga petugas harus memanjat tebing, lalu mengerek jasad Martina.  “Medannya sulit sekali, curam. Kami terima informasi sore, baru bisa dievakuasi jam sebelas malam,” jelas Kompol Raka.

Kini jasad Martina telah dibawa ke RS Sanglah untuk dilakukan proses otopsi. “Untuk selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga,” tukasnya.

Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago