Categories: Hukum & kriminal

Cari Pakan Ternak, Motor Petani Gunaksa Dicuri ODGJ, Untung…

SEMARAPURA – Aksi pencurian kembali lagi terjadi di wilayah Kabupaten Klungkung, tepatnya di Jalan Raya Tihingadi, Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan, kemarin.

Mirisnya, aksi pencurian ini dilakukan oleh orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) sehingga pelaku tidak ditahan dan dikembalikan kepada keluarganya.

Kapolsek Dawan AKP I Kadek Suadnyana saat dikonfirmasi menuturkan, peristiwa itu berawal ketika, I Wayan Mardika, 46,

asal Desa Gunaksa memarkir sepeda motornya di Jalan Raya Tihingadi dan pergi ke sawah yang letaknya sekitar 500 meter untuk mencari pakan ternak sapinya.

Namun tidak lama kemudian, rekan korban, I Wayan Mudiasa, 39 menelepon korban dan memberi tahu jika motor korban didorong dan dibawa oleh orang lain.

“Mardika kemudian ke TKP yang letaknya tidak jauh dari tempat parkir semula yang pada saat itu sudah ramai orang berkumpul mengamankan sepeda motornya dan juga pelaku,” terangnya.

Korban kemudian melaporkan peristiwa itu ke Polsek Dawan. Dan ternyata menurutnya, pelaku sudah pernah melakukan aksi pencurian sebanyak dua kali.

Yaitu di wilayah Padangbai dan Kabupaten Bangli dan tertangkap tangan. “Karena sepeda motornya masih di TKP, pelaku dikembalikan ke pihak keluarga karena di indikasi pelaku mengalami gangguan jiwa,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago