Categories: Hukum & kriminal

GAWAT! Korupsi BPPD Kota Denpasar Segera Naik ke Penyidikan

DENPASAR-Penyidik Kejari Denpasar terus memperdalam penyelidikan kasus dugaan korupsi di Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kota Denpasar . 

Terbaru, tim penyidik pidana khusus (pidsus) Kejari Denpasar, pun sudah memeriksa puluhan orang sebagai saksi dalam kasus ini. 
Puluhan saksi, itu adalah pengurus BPPD Kota Denpasar. 

“Setelah pemeriksaan saksi, sudah sempat dilakukan gelar untuk menentukan apakah perkara ini layak naik jadi penyidikan atau tidak.  
Tim masih mengumpulkan lagi alat buktinya,” ujar salah seorang jaksa yang meminta namanya dirahasikan.

Dalam kasus ini, sumber mengungkapkan, BPPD Kota Denpasar diduga menyelewengkan penggunaan dana hibah dari Pemkot Denpasar tahun anggaran 2016-2017. 

Pada 2016 lalu BPPD Kota Denpasar mendapat hibah dari Pemkot Denpasar untuk dana promosi pariwisata sebesar Rp 1,9 miliar.

Anggaran tersebut diperuntukkan promosi pariwisata. 

“Dalam promosi pariwisata ini lebih banyak digunakan untuk perjalanan dinas untuk promosi ke luar negeri,” terang sumber, Selasa (11/9).

Namun, masih menurut sumber dari dana hibah Rp 1,9 miliar yang dikucurkan pada 2016 hanya digunakan sekitar Rp 1 miliar lebih. 

Sisanya sekitar Rp 900 juta oleh pengurus BPPD tidak dikembalikan ke kas daerah. 

Terkait hal itu, Kasi Intel Kejari Denpasar, I Made Agus Sastrawan yang dikonfirmasi terpisah membenarkan sudah dilakukan pemeriksaan terhadap sejumlah orang sebagai saksi. 

“Sudah, sudah ada beberapa yang kami panggil untuk dimintai keterangan,” ujar Agus. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago