Categories: Hukum & kriminal

GEBLEK! Beli Tembakau Gorila Via Online, Oknum Barista Dijuk Polisi

BADUNG- Entah apa yang ada dipikiran Dwi Desti Panarangan.

 

Meski mengetahui barang yang dibelinya barang terlarang, namun pemuda 21 tahun justru nekat memesan dan membeli secara terang-terangan.

 

Oknum barista ini memesan tembakau gorila via online melalui akun media sosial.

 

Akibatnya, ia pun dijuk polisi. Dwi ditangkap tim Sat Res Narkoba Polres Badung di wilayah Buduk Mengwi Badung, (19/9) lalu.

 

Kasat Res Narkoba Polres Badung AKP Djoko Hariadi, seijin Kapolres Badung, AKBP Yudith Satria Hananta mengatakan, dari penangkapan tersangka, polisi mengamankan

1 paket tembakau gorila, dan 1 paket sabhu seberat 1,02 gram.

 

“Tembakau gorilla oleh pelaku Dwi didapatnya melalui pembelian pada salah satu akun di media sosial,” kata AKP Djoko Hariadi, Kamis (27/9). 

 

Menurut Djoko, dari hasil penyidikan dan interograsi, khusus untuk sabhu, tersangka mengaku membeli dari seorang narapidana Lapas kerobokan.

 

Pun soal tembakau gorila yang diperoleh tersangka melalui medsos, saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan untuk membongkar jaringan di media sosial tersebut.

“Pelaku mengaku menggunakan narkoba sejak 2 tahun terakhir karena stres orang tuanya telah berpisah,” terangnya.

 

Sementara itu, selain Dwi Desti Panarangan, polisi juga menangkap seorang pengedar Putu Hendra Prianto. Pemuda 23 tahun ini ditangkap di dalam kamarnya di jalan Tangkuban Perahu, Padangsambian, Denpasar.

 

Saat penangkapan tersangka, polisi mengamankan barang bukti sebanyak 12 paket sabhu siap edar seberat 36,6 Gram, dan 2 butir Ekstasi.

 

“Menurut pengakuannya, ia baru satu setengah bulan menggeluti bisnis narkoba tersebut. Ia mengaku mendapatkan barang dari seseorang di dalam lapas di Bali dan dikendalikan via telpon,” tukas Djoko.

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago