Categories: Hukum & kriminal

Dewan Prihatin Keterlibatan Siswa, Dorong Pemprov Bali Segera Turun

DENPASAR- Insiden pelemparan yang dilakukan ratusan siswa terhadap ketua Pembina yayasan Dwijendra disesalkan banyak pihak.

Bukan hanya pengurus dewan pendidikan, namun kasus ini juga menjadi sorotan Dewan Bali.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Bali, I Nyoman Sugawa Korry yang dikonfirmasi, Kamis (15/11) menyayangkan situasi yang berkembang di Yayasan Dwijendra. “Sungguh sangat memprihatinkan,”tandasnya.

Terlebih lanjut politisi senior Partai Golkar ini, perpecahan internal pengurus sudah mulai melibatkan para anak didik.

Ini menurutnya jelas proses pembelajaran yang berdampak negative terhadap siswa sampai mahasiswa.

“Terlepas dari apa yang menjadi latar belakang timbulnya masalah diantara mereka, semua pihak harus berjiwa besar untuk segera menyelesaikan masalah tersebut dengan baik dan bermartabat.” ujar Sekretrais DPD Partai Golkar Bali ini.

Menurutnya. jiaka dalam waktu dekat ini tidak bisa terselesaikan oleh internal , diharapkan Pemerintah Provinsi  turun tangan untuk menyelesaikan masalah tersebut.

Pasalnya jika tetap dibiarkan berlarut-larut, kata Sugawa Korry, hal ini jelas ini akan berpengaruh negatif terhadap citra pendidikan di Bali. 

“Karena  kalau ini dibiarkan berlarut larut, jelas ini akan berpengaruh negatif terhadap citra pendidikan di Bali dan  berpengaruh negatif terhadap persepsi anak didik,” tuturnya.

Sugawa berharap masalah ini segera diselesaikan dengan baik dan martabat. Pemprov juga harus bisa memediasi masalah ini agar segera tuntas.

 

“ Kalau berlarut dan tidak ada titik temu, diharapkan Pemprov Bali memediasi, atau mereka  menunjuk pihak lain yang dipercaya oleh kedua belah pihak sebagai mediator,” tukasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago