Categories: Hukum & kriminal

Tak Perhatikan Jalur Lawan, Suzuki Tabrak Suzuki, Dua Korban Klenger

AMLAPURA – Baru hari kedua operasi Lilin di gelar sudah terjadi kecelakaan lalu lintas di Karangasem. Kali ini melibatkan Suzuki Carry dan Suzuki Karimun. Akibat kejadian ini dua orang mengalami luka serius.

Tabrakan adu jangkrik ini terjadi di Km 23-24 Jalan Raya Amlapura tepatnya depan Warung Bu Novi Banjar Labuan, Antiga, Manggis, Karangasem, Jumat sore lalu.

Insiden ini mengakibatkan pengemudi Suzuki Karimun DK 1079 HB I Ketut Oca Santika, 37, asal Banjar Tengah, Ulakan, Manggis mengalami luka di bagian dada.

Korban sempat tak sadarkan diri dan dilarikan ke Puskesmas Manggis. Sementara pengendara Suzuki DK 8914 SW yang dikemudikan I Putu Wijantara, 42, warga Jalan Untung Surapati, Subagan,

mengalami luka memar pada bagian samping kenan kepala, robek dahi kanan, robek tangan kanan, robek pada bagian betis dan di rawat di Puskesmas Manggis.

Korban satu lagi adalah pengendara Suzuki Carry I Nengah Madining, 41. Korban hanya mengalami luka ringan, korban mengaku sakit pada bahu dan juga sempat dirawat di Puskesmas Manggis.

Kecelakaan ini bermula saat Suzuki Karimun dari arah Klungkung tujuan Karangasem melaju di TKP. Di TKP, pengendara langsung mendahului kendaraan di depannya.

Namun sayang sopir Karimun ini tidak memperhatikan kendaraan dari arah depan. Padahal, saat itu muncul Suzuki Carry dari arah berlawanan.

Tabrakan pun tak bisa dihindari. Bagian depan kedua kendaraan ringsek karena kerasnya benturan. Kedua pengemudi terjepit di bodi kendaraan karena benturan dengan setir.

“Ada unsur kelalaian dari sopir Karimun, saat mendahului kendaraan kurang waspada tidak memperhatikan kendaraan dari arah depan,” ujar Kasatlantas Polres Karangasem AKP Ni Putu Annie Parwisti.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago