Categories: Hukum & kriminal

Duh, Sembelit, Sidang Vonis Turis Penampar Petugas Imigrasi Ditunda

DENPASAR – Ada-ada saja. Selang beberapa jam sebelum sidang vonis, terdakwa Auj-E Taqaddas, 45, turis penampar petugas imigrasi mengaku sakit.

Sidang yang semestinya digelar di Pengadilan Negeri Denpasar pada Senin (21/1) itu pun ditunda pekan depan.

“Mohon Izin Yang Mulia, terdakwa jam 12 siang tadi mengabarkan dirinya sakit,” ujar Jaksa Penuntut Umum (JPU) Nyoman Triarta Kurniawan di depan Majelis Hakim yang dipimpin Esthar Oktavi.

Dari pesan what’s up yang diterima JPU, terdakwa mengaku sakit flu, sakit tenggorokan, konstipasi (sembelit) dan tidak ada energi. “Terdakwa meminta agar sidangnya ditunda,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, hakim Esthar menunda rencana sidang vonis terdakwa hingga pekan depan.

“Bilangin, pekan depan datang ya (terdakwa). Sidang kita tunda hingga Senin depan,” ujar hakim ke JPU sambari menutup sidang.

Tak menghadiri sidang karena sakit bukanlah pertama kalinya dilakukan oleh Auj. Pada sidang agenda Pledoi tertanggal 14 Januari 2019, terdakwa juga mengalami sakit. Saat itu ia mengaku sakit kepala dan stres.

Disinggung mengenai penyebab stres, JPU Triarta saat itu menyebut, dari pengakuan terdakwa, ia tak kuasa menerima tuntutan selama setahun sebagaimana yang tuntut JPU dalam sidang sebelumnya.

Diketahui sebelumnya, terdakwa Auj dituntut setahun oleh JPU Triarta. Tuntutan tersebut berdasar pasal 212 ayat 1 KUHP sebagaimana yang didakwa oleh JPU dalam sidang sebelumnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago