Categories: Hukum & kriminal

Kasus Ketua Kadin Seret Sandos, Polda Cium Bau Tak Sedap di Bappeda

DENPASAR – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Bali tengah persiapkan langkah-langkah penyelidikan terkait kasus korupsi yang menyeret nama anak mantan

Gubernur Bali Made Mangku Pastika, Putu Pasek Sandos Prawirottama. Dari penyelidikan awal Ditreskrimum dan Ditreskrimsus Polda Bali, ada bau tidak sedap dalam kasus ini.

Diduga ada aliran dana penipuan dan penggelapan dana perizinan proyek di Pelabuhan Benoa senilai Rp 16,1 miliar ke Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bali.

Sebagai catatan, dalam kasus ini, Polda Bali baru menetapkan Ketua Kadin Bali AA Wirapiutra sebagai tersangka setelah dilaporkan saksi korban Sutrisno Lukito Disastro 20 April 2018 silam.

“Penyelidikan masih berlangsung,” ujar Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Bali Kombes Yuliar Kus Nugroho melalui Kasubdit III Tipikor Ditreskrimsus Polda Bali AKBP Ida Putu Wedana Jati kemarin.

Diakui, ada bau tidak sedap dala kasus ini. “Ada potensi-potensi (pidana korupsi). Yang pertama, ada dugaan aliran dana kepada penyelenggara negara, dalam hal ini Bappeda Bali,” kata AKBP Wedana Jati.

Berdasar penyelidikan awal, Bappeda Bali diduga melakukan kajian sehingga turun rekomendasi kelayakan rencana pembangunan, pelebaran, dan perbaikan dermaga di Pelabuhan Benoa.

Dari rangkaian peristiwa tersebut, diduga ada kongkalikong di antara para pihak yang terlibat. Ada uang pelican untuk menerbitkan kajian.

“Segera kami panggil pihak Bappeda untuk klarifikasi. Tapi, sebelum itu, kami akan klarifikasi terlebih dulu dengan pihak korban,” papar AKBP Wedana Jati.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: polda bali

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago