Categories: Hukum & kriminal

Empat Pengutil Lintas Pulau di Tiga Mini Market di Badung Ditangkap

DENPASAR-Satuan Reserse Kriminal Polres Badung menangkap empat orang pelaku pencurian. Keempatnya merupakan komplotan pengutil yang menyasar tiga mini market di wilayah Polres Badung.

 

Keempat pelaku yang terdiri dari dua wanita dan dua pria ini masing-masing bernama Zainal, Toni, Leily dan Sarah. 

 

Kasat Reskrim Polres Badung, AKP I Made Pramasetia mengatakan bahwa keempat pelaku di Probolinggo, Jawa Timur.

 

 “Kami tangkap mereka di Probolinggo saat mereka akan kabur ke Jakarta menggunakan mobil sewaan dari Jakarta,” kata Akp Pramasetia di Polres Badung, Jumat sore (31/5).

 

Lanjut dia, dalam melakukan aksinya keempat pelaku menyasar barang barang seperti deodorant, hand body, pembersih wajah, pewarna rambut hingga kosmetik lainnya dan juga minuman bersoda.

 

Saat beraksi keempat pelaku memiliki perannya masing-masing.

 

Satu pelaku menunggu di mobil di parkiran mini market, satu pelaku lainnya mengalihkan perhatian kasir dan penjaga mini market dengan cara pura-pura ngobrol. Sedangkan dua pelaku lainnya sebagai eksekutor yang berperan mengambil sejumlah barang di dalam mini market dan memasukannya ke dalam jaket dan tas. 

 

Dari pemeriksaan sementara, diduga kuat para pelaku ini jaringan antar pulau.

 

Pasalnya sebelum beraksi di Bali, para pelaku sempat ke Lombok, NTB menggunakan mobil yang sama.

 

“Kami masih mengejar satu pelaku lain berinisial P. Identitasnya sudah kami kantongi,” tandas perwira dengan balok yiga di pundak ini.

Dari penangkapan keempat pelaku, polisi menhamankan barang bukti hasil curian senilai lebih dari Rp 7 juta.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago