Categories: Hukum & kriminal

Dendam Karena Terus Disindir, Badut Bogem Komang di Tempat Ngaben

GIANYAR – Hanya gara-gara terus menerus disindir, I Wayan Wiradnyana alias Badut, 29, warga Banjar Biya, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, naik pitam.

Dia nekat memukul temannya, I Gusti Nyoman Alit Sutrisna alias Komang, 42, pada Selasa (10/9). Hidung korban pun berdarah, dan pelaku akhirnya berurusan dengan Polsek Blahbatuh.

Menurut informasi, kejadian pemukulan itu terjadi di areal kuburan Desa Keramas. Saat itu sedang berlangsung prosesi ngaben salah seorang warga.

Saat kejadian, pelaku dan korban berada di tempat yang sama. Korban sudah lama memendam rasa marah karena terus menerus disindir oleh pelaku.

Lantaran dendam lama itu, pelaku Badut langsung mendekati korban. Dia langsung melampiaskan emosinya ke korban Komang.

“Pelaku memukul korban dengan tangan kanan yang mengenai  bagian wajah korban sehingga menyebabkan luka robek pada hidung dan mengeluarkan darah,” ujar Kapolsek Blahbatuh, Kompol Ketut Dwikora, Rabu (11/9).

Kapolsek menambahkan, korban yang tidak terima dipukul oleh pelaku, melaporkan kejadian pemukulan kemudian melapor ke Polsek Blahbatuh.

Unit opsnal Reskrim Polsek Blahbatuh langsung mendatangi lokasi kejadian. Setelah dilakukan penyelidikan, akhirnya polisi menemukan pelaku.

“Pelaku kami tangkap di rumahnya tanpa perlawanan,” ujarnya. Saat ini pelaku dititipkan di ruang tahanan Polres Gianyar untuk penanganan lebih lanjut.

“Pelaku dijerat pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dengan ancaman 5 tahun penjara,” pungkasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago