Categories: Hukum & kriminal

Kabur saat Cari Barang Bukti, Duo Pencuri Rokok Puluhan Juta Didor

NEGARA – Meski sudah dua kali dipenjara, tidak membuat jera Muhammad Saet, 39 dan Maden, 32. Keduanya kembali melakukan tindak pidana pencurian di wilayah hukum Polres Jembrana.

Dari dua tempat kejadian perkara (TKP) yang dibobol, kedua tersangka mengambil rokok yang nilainya hampir Rp 50 juta.

Penangkapan kedua tersangka tersebut berdasar laporan I Made Sudana, pemilik toko di Desa Pengragoan, Jumat (6/9) lalu.

Korban kehilangan rokok sebanyak 60 slop senilai sekitar Rp 8,9, sejumlah uang dengan total kerugian karena ada kerusakan toko sekitar Rp 25 juta.

Kemudian laporan Saihurrahman, warga Desa Yehsumbul, Senin (9/9) lalu yang kehilangan rokok sebanyak 69 slop dan 137 bungkus berbagai merek dengan nilai kerugian sebesar Rp 20 juta.

“Modusnya masuk toko melalui tembok, merusak atap dan mencongkel jendela etalase dengan obeng,” kata Wakapolres Jembrana Kompol Supriadi Rahman, Senin (16/9).

Penangkapan dua tersangka dari rekaman CCTV di salah satu TKP. Dari hasil penyelidikan polisi terungkap ciri-ciri tersangka dan diketahui tersangka Saet mengarah ke timur dengan motor di Jalan Denpasar –Gilimanuk.

Pelaku akhirnya berhasil diamankan di Desa Pulukan. Usai menangkap Saet, polisi lalu mengamankan tersangka Maden di Desa Medewi.

“Kedua tersangka mengakui telah melakukan pencurian,” ujar Kompol Supriadi Rahman didampingi Kasatreskrim Polres Jembrana AKP Yogie Pramagita.

Namun, pada saat pencarian barang bukti, kedua pelaku nekat kabur. Petugas akhirnya melakukan tindakan tegas dan terukur dengan menyarangkan timah panas ke betis tersangka.

“Keduanya melawan petugas dan akan melarikan diri, karena itu kami beri tindakan tegas terukur menembak kakinya,” ungkapnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago