Categories: Hukum & kriminal

APES! Ditinggal Nonton ke Bioskop, Sepeda Motor Hilang di Parkiran

DENPASAR – Nasib sial dialami Sudiani. Korban kehilangan sepeda motor Honda Vario warna hitam berplat DK 5498 IK di parkiran sebelah barat mal Level 21, Jalan Pulau Seram, Denpasar, samping bank BNI. 

Kejadian nahas yang dialami korban terjadi pada Rabu (30/10) siang. Kejadian bermula saat korban datang 

ke bioskop yang berada di Level 21 untuk menonton film bersama teman-temannya sekitar pukul 12.30. 

Motornya diparkir di lokasi kejadian. Sekitar pukul 14.05, korban selesai nonton dan kembali ke parkiran. Dia kaget lantaran sepeda motornya di parkiran sudah hilang. 

“Saya sempat tanya ke tukang parkir, dia katanya tidak tahu juga. Padahal, sebelumnya saya sering parkir di situ juga,” katanya di lokasi kejadian.

 Diwawancarai di saat yang sama, tukang parkir bernama Agung Widodo mengaku tidak melihat siapa yang mengambil motor korban.

Meski saat itu dia juga berada di lokasi menjaga parkir. “Saya sedang duduk di motor jaga parkiran. Saya tidak tahu motornya itu hilang tiba-tiba,” terang Agung Widodo. 

Dijelaskannya, dirinya sudah menjaga parkir itu sejak lama. Dan, baru kali ini ada kejadian kehilangan sepeda motor. 

“Tadi saya sempat cari juga dengan teman-teman. Karena saya sudah lama di sini tapi baru kali ini ada kejadian hilang sepeda motor,” tandasnya. Kasus ini sendiri telah dilaporkan ke polisi.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago