Categories: Hukum & kriminal

Miris Banyak Kasus Buang Orok Tak Terungkap, KPPAD Bali Kecam Keras

DENPASAR – Mengawali tahun 2020 ini, kembali terjadi kasus penemuan jasad orok yang dibuang orangtuanya begitu saja.

Tidak hanya satu, tetapi dua jasad orok di dua tempat berbeda, namun dalam waktu yang masih berdekatan. Miris tentunya melihat hal seperti ini.

Berdasar catatan Komisi Perlindungan Perempuan dan Anak Daerah (KPPAD) Bali, sepanjang 2017-2019 ada 40 kasus pembuangan bayi baik masih hidup maupun meninggal dunia.

Detailnya, ada 10 kasus di 2017, 20 kasus di 2018 dan 10 kasus di 2019. Dari sebanyak kasus tersebut, hanya sedikit yang terungkap.

Disebutkan, tahun 2017 tidak ada yang terungkap,  tahun 2018 ada 8 terungkap dan 2019 ada 4 yang terungkap.

Anggota KPPAD Bali Ni Luh Gede Yastini mengatakan, perbuatan ini adalah kejahatan pada anak bahkan sudah melanggar hak hidup anak yang merupakan hak yang paling hakiki manusia.

“Untuk itu KPPAD BALI mengecam tindakan tersebut dan mendorong kepolisian untuk mengusut kasus ini. Apalagi kasus seperti ini terus berulang,

harapan kami semua pihak bersuara dan sepakat bahwa tindakan pembuangan bayi ini adalah kejahatan kepada manusia,” ujar Yastini.

Bagi Yastini, solusi terbaik itu semua memang multi pihak dan instansi harus dilibatkan, baik dari sisi pencegahan melalui membangun

kesadaran tentang kesehatan reproduksi hingga penanganan apabila terjadi kehamilan terutama kehamilan yang tidak diinginkan apa yang harus dilakukan.

“Ini kerja bersama multi pihak. Sehingga bisa meminimalisir pembuangan bayi ini,” tutupnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: kppad bali

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago