Categories: Hukum & kriminal

Curi Tas di Circle K, Oknum Driver Online Ditangkap Saat Tunggu Order

KUTA UTARA-Tim Unit Reskrim Polsek Kuta Utara menangkap Riahman Sitopu,31,  pelaku pencurian tas milik karyawan Circle K.

 

Pria asal Sumatera Utara yang kesehariannya bekerja sebagai driver (sopir) taksi online, ini ditangkap karena mencuri tas milik karyawan Circle K bernama Nanang Haryanto.

 

Kapolsek Kuta Utara, AKP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya, Minggu (16/2), menjelaskan, aksi pencurian yang dilakukan oknum driver taksi online itu terjadi, Sabtu (8/2) sekitar pukul 20.00 di Circle K jalan Padang Linjong, Canggu, Kuta Utara.

Kejadian berawal saat pelaku yang diketahui tinggal di Jalan Tukad Barito Nomor 1, Renon, Denpasar ini mendatangi toko modern tersebut.

 

Berpura-pura numpang toilet yang berada di dalam toko tersebut. Namun ternyata pelaku malah mengambil tas korban, yang diletakan di gudang barang dekat toilet. 

 

“Saat hendak pulang kerja, korban mengecek tasnya namun sudah tidak ada. Lalu korban melaporkan kejadian tersebut kepolsek Kuta Utara,” terang AKP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya.

 

Selanjutnya, dari laporan tersebut, polisi melakukan penyelidikan. Meminta keterangan para saksi dan memeriksa kamera CCTV yang ada di dalam toko Circle K tersebut.

 

Dari rekaman CCTV, terlihat pelaku mengambil tas korban dari gudang lalu menyembunyikanya di balik baju yang dipakainya. Lalu dia keluar dari toko lalu masuk ke dalam mobil taksinya.

 

Atas dasar itu, identitas pelaku pun terkuak. Senin (10/2) sekitar pukul 22.20, pelaku ditangkap di wilayah Kuta, Badung saat sedang menunggu orderan atau penumpang.

 

“Diamankan juga tas pinggang warna hitam, dompet korban, uang Rp 1 juta,  10 HKD (Hongkong Dolar), kartu ATM korban, dan STNK motor korban,” tandas Danujaya.

 

Kini untuk proses hukum lebih lanjut, pelaku juga ditahan di Mapolsek Kuta Utara.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago