Categories: Hukum & kriminal

Polda Bali Amankan 70 Orang Pelaku Kejahatan, Sebagian Tersangka Didor

DENPASAR – Direktorat Reskrimum Polda Bali mengamankan sebanyak 70 orang pelaku kriminal dalam Operasi Sikat Agung 2020 yang efektif berjalan sejak tanggal 10 hingga 25 Februari.

Para tersangka yang diamankan terdiri dari 40 pelaku curat, pelaku curas sebanyak 6 orang, tersangka kasus curanmor sebanyak 18 orang, dan tersangka cusa sebanyak 6 orang.

Dari jumlah 70 tersangka tersebut, tersangka wanita berjumlah 8 orang dan pria sebanyak 62 orang. Sedangkan WNA dua orang.

“Ada empat orang yang ditembak dan dilumpuhkan karena berusaha melawan dan kabur saat akan ditangkap,” terang AKBP Ranefli Dian Candra, Kasubdit 3 Ditreskrimum Polda Bali, Jumat (28/2) siang.

Menurutnya, bahwa dalam operasi yang berlangsung selama 15 hari tersebut, pihaknya mengungkap 60 kasus yang terdiri dari kasus yang menjadi target operasi sebanyak 29 kasus.

Sedangkan yang bukan target operasi sebanyak 31 kasus. “Pembagiannya ada 32 kasus curas, 6 kasus cusa dan 16 kasus curanmor,” tambahnya. 

Operasi ini sendiri melibatkan sebanyak 412 personel yang tergabung dari seluruh Polres se-Bali. “Untuk kasus TO (target operasi) semuanya terungkap 100 persen,” tandas perwira dengan melati dua di pundak ini.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: polda bali

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

1 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago