Categories: Hukum & kriminal

Duh Gusti, Tertimpa Pohon, Tukang Kayu Asal Marga Tewas Mengenaskan

TABANAN – Nasib nahas menimpa I Made Sunantra, 54, warga Banjar Dinas Adeng, Desa Tegal Jadi, Marga, Tabanan.

Tukang kayu ini tewas tertimpa dahan pohon saat menebang pohon albesia di Banjar Petiga Kangin, Desa Petiga, Marga Senin sore kemarin.

Menurut informasi, kejadian berawal saat korban dan kedua rekannya yakni Misdi Dwi Cahyono, 39, dan Hasan, 39, mendapat pekerjaan

menebang pohon jenis abesia di tegalan milik Pak Dian yang berlokasi di Banjar Petiga Kangin, Desa Petiga, sekitar pukul 14.20.

Ketiganya sepakat untuk membagi tugas dengan tujuan agar pengerjaan penebangan pohon bisa cepat selesai.

Saat itu, Hasan rekan korban mendapat tugas memegang mesin pemotong kayu, sedangkan korban bersama Misdi berada di sebelah timur pohon untuk memegang tali agar bisa menarik dan mengarahkan jatuhnya kayu tersebut.

Ketika kayu tersebut berhasil dipotong, sialnya jatuhnya dahan kayu justru ke arah korban dan Misdi. Keduanya saat itu sempat berlari untuk menghindari runtuhan kayu yang jatuh.

Misdi lari ke arah utara sedangkan korban Sunantra berlari menuju arah timur. Pohon albesia yang ditebang itu pun menimpa pohon udu, mengakibatkan dahan pohon udu tersebut patah hingga mengenai kepala bagian belakang Sunantra. 

Akibat kejadian itu, korban Sunantra tidak sadarkan diri lantaran menderita luka terbuka yang dialaminya saat itu.

Selanjutnya kedua rekan korban beserta warga setempat langsung mengangkat runtuhan dahan kayu yang menimpa tubuh korban.

Oleh warga, korban langsung dilarikan ke BRSUD Tabanan untuk mendapatkan pertolongan medis. Sayangnya, setelah tiba di BRSUD Tabanan korban dinyatakan meninggal dunia.

Kapolsek Marga AKP I Gusti Made Sudarma Putra membenarkan kejadian tersebut. “Kami sudah melakukan olah TKP dan meminta keterangan para saksi di lapangan,” ujarnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago