Categories: Hukum & kriminal

Almarhum Guru SD Adhi Mekar Indonesia, Sebelum Meninggal Batuk-batuk

DENPASAR – Meninggalnya Yuri Mauritz Laihad, 57, warga Jalan Raya Sesetan, Gang Camar No.2, Denpasar, Jumat (17/4) siang menyisakan cerita lain.

Selain dievakuasi tim Satgas Covid-19 berpakaian alat pengaman diri (APD), almarhum ternyata seorang guru Sekolah Dasar (SD) di Adhi Mekar Indonesia.

“Kami kaget melihat Satgas Covid – 19 mengevakuasi jasad bapak itu. Orangnya jarang keluar rumah belakangan ini,” timpal seorang warga sembari mengaku almarhum diketahui berasal dari Manado, Sulawesi Utara.

Ipar almarhum, Andreas Nyoman mengaku almarhum sakit maag sejak lama namun tidak kronis.

“Sebelum meninggal korban masih duduk tenang dan beberapa menitnya sesak napas roboh langsung meninggal dunia, tidak bisa di tolong,” beber Andreas.

Dia mengatakan, satu hari sebelumnya almarhum sempat pilek dan batuk-batuk. “Ya, ipar saya sempat flu dan batuk-batuk. Saat dicek Satgas Covid-19, panas suhu tubuhnya 37 derajat,” timpal Andreas.

Setelah diketahui meninggal dunia, Andreas langsung menghubungi anaknya bernama Laura Clementine, 28. Laura yang masih berada di kantor langsung panik.

“Laura langsung pulang,” bebernya. Menurut Andreas, yang menghubungi Satgas Covid – 19 adalah salah satu keponakannya bernama Claudia Christina, 21.

Tak berselang lama setelah Satgas Covid – 19 tiba, pihak kepolisian pun tiba. “Ya ipar saya langsung dievakuasi ke rumah sakit.

Mudah-mudahan sang ipar tidak terinveksi Covid – 19. Sebab, ia tidak pernah berpergian jauh ke luar daerah dan hanya sebatas keluar rumah belanja di warung,” timpalnya.

Kasubag Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi membenarkan meninggalnya almahum. Pihaknya sudah melakukan olah TKP.

“Fakta-fakta yang ditemukan di TKP tidak terindikasi tanda-tanda mencurigakan. Ya nihil di temukan tanda tanda kekerasan. Korban meninggal di lantai teras rumah,” timpalnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago