Categories: Hukum & kriminal

Toko Tas Warga Akah Klungkung Dibobol Maling,Korban Rugi Jutaan Rupiah

SEMARAPURA – Toko tas milik I Kadek Sudanta, 34 di Banjar Gingsir, Desa Akah, Kecamatan Klungkung di bobol maling kemarin dini hari.

Maling masuk dengan cara mencongkel gembok pintu toko dan mengambil sejumlah tas kulit yang ada di toko dengan perkiraan kerugian mencapai jutaan rupiah.

Kapolsek Klungkung Kompol I Nyoman Suparta mengatakan, peristiwa itu pertama kali diketahui Ni Nengah Rati, 50, yang saat itu sedang menyapu di depan toko korban.

Saat sedang menyapu, Rati melihat pintu toko korban dalam keadaan terbuka dan lampu di dalam toko menyala.

“Karena mengira korban berada di dalam toko, saksi lalu memanggil-manggil korban karena saksi mengira korban berada di dalam toko,” ujarnya.

Karena beberapa kali dipanggil tidak ada jawaban, akhirnya Rati memanggil I Nyoman Kendra, 53 untuk bersama-sama memastikan kondisi toko.

Beberapa saat kemudian, korban pun datang dan segera para saksi menanyakan terkait kondisi pintu toko yang terbuka.

“Korban yang melihat gembok pintu toko sudah tidak ada, langsung masuk ke dalam toko untuk memastikan kondisi toko,” katanya.

Benar saja, dilihatnya tumpukan berbagai tas kulit yang ditutupi dengan spanduk dalam keadaan terbuka. Saat diperhatikan, jumlah tas kulit yang sebelumnya ditutup spanduk itu berkurang.

Meski belum diketahui secara pasti jumlah tas kulit yang hilang. “Adapun kerugian yang dialami korban diperkirakan berkisar Rp 5 juta. Kasus ini masih kami lidik,” tandasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago