Categories: Hukum & kriminal

Ancam Ngebom Jika Dilarang Masuk Bali, Jun Bintang Asal Jember Diciduk

DENPASAR – Subdit V unit Cyber Ditreskrimsus Polda Bali menangkap seorang pria bernama Jumadi, asal Jember Jawa Timur.

Pemuda kelahiran 8 April 1995 ini ditangkap karena melakukan ujaran kebencian di media sosial Facebook.

Jumadi alias Jun Bintang ditangkap Rabu (20/5) lalu di kosannya di Jalan By Pass Ngurah Rai, Kedonganan, Badung.

Melalui akun fake yang dibuatnya bernama Jun Bintang, pelaku Jumadi membuat komentar dalam sebuah postingan di facebook dengan kalimat, “Pasti bisa ke Bali lg tenang saja klok di larang masuk Bali iya boom saja kyk dulu biyar mampus wkwkw”.

Setelah membuat komentar seperti itu, pelaku sempat merubah nama akun facebooknya. “Pelaku memberikan komentar pada postingan Facebook seseorang yang berisi muatan

untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan atau kelompok masyarakat tertentu berdasar SARA,” terang Kabid Humas Polda Bali, AKBP Syamsi, Jumat (22/5).

Postingannya itu pun viral. Lalu unit Cyber melacak akun pelaku. Tanpa berlama-lama, pelaku akhirnya berhasil ditangkap.

“Dari hasil pemeriksaan bahwa pelaku mengakui telah memposting postingan tersebut dengan alasan bahwa yang bersangkutan benci terhadap Polri karena dilarang mudik Lebaran,” tambah Kombes Syamsi lagi.

Dari penangkapan itu, polisi mengamankan barang bukti satu unit HP merk SONY warna putih dan 6 lembar screen capture postingan akun Facebook “Jun Bintang”.

Saat ini pelaku telah ditahan di Rutan Mapolda Bali dengan persangkaan Pasal 28 Ayat (2) jo Pasal 45 Ayat (2) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2016 tentang

perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 tahun 2008 tentang Informasi Dan Transaksi Elektronik dengan ancaman hukuman pidana penjara paling lama 6 (enam) tahun dan/atau denda paling banyak Rp 1 miliar. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago