Categories: Hukum & kriminal

Identitas Pelaku Belum Diketahui Polisi, Mobil Sempat Digadaikan

TABANAN–Publik masih bertanya-tanya terkait perkembangan kasus pencurian mobil Mitsubishi Xpander bernopol DK 1255 HE milik I Made Suka Nadidaya yang dilaporkan dicuri pada Jumat lau (17/12).

 

Hingga Rabu (22/12) kemarin belum ada perkembangan. Pelaku pencurian mobil mewah ratusan juta di banjar Dinas Dangin Pangkung, Desa Tista, Kerambitan, itu tak tersentuh polisi.

 

Kendati mobil tersebut sudah ditemukan polisi

di salah satu showroom mobil bekas di kawasan Mengwi, Badung, namun identitas pelaku tak terungkap.

 

“Posisi mobil Xpander yang hilang sudah ditemukan. Lokasi penemuan berada di salah satu showroom di Mengwi,” kata Kapolsek Kerambitan Kompol Bambang Gede Artha yang dikonfirmasi, Minggu lalu (19/12).

 

Kompol Bambang mengungkapkan mobil tersebut ditemukan sehari setelah aksi pencurian dilakukan oleh pelaku yang belum diketahui identitasnya. 

“Jadi baru mobil saja ditemukan, pelaku belum tertangkap, masih dalam proses pengejaran saat ini,” tegasnya.

 

Seperti diketahui mobil tersebut diketahui hilang pertama kali oleh anak korban bernama Ni Kadek Ayu Anindya Maharani seusai menonton pertunjukkan calonarang di wantilan Desa Tista. Ayu terkejut karena tidak mendapati mobil Xpander berwarna putih yang terparkir depan warung dekat rumahnya.

 

Kasus tersebut selanjutnya di laporkan ke Polsek Kerambitan.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago