Categories: Hukum & kriminal

Korban Ngaku Kenali Wajah Para Pelaku Pengeroyokan

KEPOLISIAN Polsek Kuta Utara dan Polres Badung masih melakukan penyelidikan kasus pengeroyokan yang menimpa pengunjung ShiShi Nightclub di Jalan Petitenget No.208X, Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, berinisial MJF, 25.

 

Hingga berita ini ditulis belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian. Namun, korban kepada polisi mengaku mengenali wajah para pelaku pengeroyokan yang disebut korban mencapai belasan orang.

 

“Ya saya dikeroyok. Teman saya juga ikut dipukuli. Saya dikeroyok dari lantai 3 hingga di luar diskotek. Di luar ShiShi itu, HP, dompet dan kalung saya dirampas sama mereka,” kata MJF.

 

Jumlah pelaku, kata korban, mencapai 20 orang. Namun yang melakukan aksi pengeroyokan balasan orang. “Ya. Saya ingat beberapa wajah para pelaku. Pun warna pakaian mereka gue ingat juga. Gue udah lapor di Polsek Kamis sore. Akibatnya, gue banyak memar di sekujur tubuh,” pungkasnya.

 

Seperti diketahui, korban dikeroyok  pada Kamis (12/1) dini hari sekitar pukul 02.00. Berawal ketika MJF dihubungi temannya asal Jakarta yang kebetulan berada di

ShiShi Nightclub tersebut.

 

Korban dikeroyok dari lantai tiga ShiShi Nightclub hingga lantai satu. Bahkan, sampai di luar, ia mengaku masih dikeroyok orang tidak dikenal. “Di luar ada satpam, namun mereka terus memukuli saya dan teman saya,” jelas korban.

 

Apesnya lagi, HP, dompet dan kalung emas korban juga dirampas para pelaku.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

5 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago