Categories: Hukum & kriminal

Wanita 60 Tahun Kena Gendam, Rp 400 Juta Raib

DENPASAR- Pencurian dengan modus gendam atau hipnotis menimpa seorang perempuan bernama Nyoman Meriasih berusia 60 tahun.

 

Kejadiannya di rumah Nyoman Meriasih di Jalan Gurita 1 Denpasar, pada Selasa (22/3) lalu sekitar pukul 10.30. Kasus ini sudah dilaporkan korban ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Denpasar, Kamis (24/3) kemarin.

Nyoman Meriasih diduga kena gendam seorang pria yang mengaku bernama Charles Lee. Pria tersebut menggunakan modus yang sama. Yakni menukar uang Euro. “Ya, pelaku berhasil menguras perhiasan emas dan uang tunai milik korban yang nilai kerugiannya mencapai Rp 400 juta,” kata sumber polisi, Kamis (24/3).

Pelaku mengaku bernama Charles Lee datang ke rumah korban dan dengan mudah memperdayai korban. Pelaku mengaku bekerja di bank mengiming-imingi korban menukarkan perhiasan emas dengan uang dollar. “Tergiur dengan janji manis pelaku, dadong ini kemudian bersedia menukarkan perhiasan emasnya,” timpal sumber.

korban lantas masuk ke kamar dan mengambil sekotak perhiasan berisi emas dan juga uang tunai Rp 30 juta lalu diberikan ke lelaki ini. Usai menerima sekotak perhiasan dan uang tunai, Charles langsung pergi dari rumah korban. Beberapa saat kemudian korban baru tersadar dan kaget merasa dirinya dihipnotis.

Setelah keluarganya datang, dadong menceritakan hal ini. Ia lalu disarankan melaporkan kejadian ini ke Polresta Denpasar, Kamis 24 Maret 2022. “Kerugian Rp 400 juta,” ungkap sumber. 

 

Terkait kejadian ini, Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi membenarkan adanya laporan tersebut. “Kami sementara tindak lanjuti,” singkat Iptu Sukadi.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

1 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago