Categories: Hukum & kriminal

Diancam, Gadis 17 Tahun Diperkosa Dua Pemuda di Gudang Kayu

SEMARAPURA– Seorang gadis berinisial NK, 17, menjadi korban pemerkosaan yang dilakukan  dua pemuda Karangasem berinisial IWJ, 20, dan IKM, 26. Kejadiannya di sebuah gudang kayu Jalan Raya Pesinggahan Goa Lawah, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Kamis lalu (21/7). NK dipaksa melayani nafsu bejat kedua laki-laki itu setelah mendapat ancaman video korban akan disebarluaskan.

 

Peristiwa itu berawal saat korban menerima pesan WhatsApp dari IWJ agar korban mau diajak bertemu pada Kamis (21/7) sekitar pukul 22.00. Setelah bertemu, IWJ mengancam akan menyebarkan sebuah video korban yang korban sendiri tidak ketahui isi video tersebut. Karena diancam, korban akhirnya dibawa IWJ dan IKM.

 

Setibanya di sebuah gudang kayu Jalan Raya Pesinggahan Goa, IWJ dan IKM memaksa korban untuk berhubungan badan dibawah ancaman.

 

Usai melakukan aksi bejatnya, IWJ dan IKM kemudian mengantar korban ke rumahnya. Setiba di rumah, ketiganya dipergoki oleh kakak dan ayah korban, Jumat (22/7) sekitar pukul 02.30 dini hari. Ayah korban yang tidak terima anak gadisnya dibawa dua laki-laki yang tak dikenal, selanjutnya melaporkan kejadian itu ke Polres Klungkung untuk penanganan lebih lanjut.

 

Kasat Reskrim Polres Klungkung, Iptu Arung Wiratama saat dikonfirmasi, Sabtu (23/7) membenarkan adanya peristiwa tersebut. Dia mengatakan, IWJ dan IKM saat ini telah diamankan di Polres Klungkung guna menjalani pemeriksaan intensif. “Masih didalami. Belum penetapan tersangka. Kami lihat perkembangan proses perkaranya, nanti diinfo lanjut,” tandasnya. (ayu)

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago