Categories: Hukum & kriminal

Penyelidikan LPD Intaran Sanur Dikebut, Kejari Denpasar Panggil Belasan Saksi

DENPASAR–Kejari Denpasar serius mengusut dugaan penyimpangan dana di LPD Desa Adat Intaran, Sanur. Sumber di Kejari Denpasar mengungkapkan, sudah ada belasan saksi yang dipanggil dan diminati keterangan oleh jaksa tindak pidana khusus (Pidsus). “Beberapa saksi yang dipanggil merupakan pengurus LPD Desa Adat Intaran dan tokoh setempat,” ujar sumber yang meminta namanya tidak ditulis.

 

Sementara itu, Kasi Intel Kejari Denpasar, Putu Eka Suyantha kepada awak media membenarkan adanya penyelidikan dugaan penyimpangan dana LPD Intaran. Dari awalnya pengumpulan data kini sudah mulai diselidiki. “Sudah naik ke tingkat penyelidikan,” ujar Eka Suyantha, Minggu (21/8).

 

Jaksa asli Denpasar itu juga tak menampik sudah ada belasan saksi yang diperiksa. Namun, Eka tidak merinci siapa saja saksi yang sudah dipanggil. Alasannya hal itu bisa menganggu jalannya penyelidikan. “Nanti kalau ada perkembangan akan kami sampaikan,” tandasnya.

 

Seperti diberitakan sebelumnya, nasabah LPD Desa Adat Intaran dikabarkan tidak bisa menarik tabungan atau deposito. Kabarnya finansial LPD Desa Adat Intaran sedang tidak sehat.

 

Informasi yang didapat, pengurus LPD Intaran sempat melakukan rapat membentuk tim khusus untuk menyelesaikan masalah ini. Tim khusus ini juga sedang bertindak aktif ke nasabah-nasabah untuk memberi pengertian dan meminta kerjasamanya agar tetap tenang. Jika nasabah panik malah akan semakin buruk dan diduga ada pihak-pihak yang sengaja memancing di dalam air keruh. (san)

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago