Categories: Nasional

Pakai Sandal saat Dilantik Jadi Bupati, Gubernur Sentil Bupati Agus

RadarBali.com – Pelantikan Putu Agus Suradnyana dan I Nyoman Sutjidra sebagai Bupati dan Wabup Buleleng diwarnai sejumlah kejanggalan.

Hal tak lazim pertama, pelantikan dilakukan pada Minggu atau hari libur. Kejanggalan kedua, pelantikan yang dilakukan di Gedung Wisma Sabha, Kantor Gubernur Bali, itu Agus tampil cukup nyeleneh.

Mantan DPRD Bali itu tidak menggunakan sepatu dinas seperti wakilnya. Agus hanya mengenakan sandal slop warna putih dipadu kaos kaki warna senada.

Tak ayal, tampilan Agus tersebut banyak mengundang perhatian hadirin. Tidak sedikit mata yang terus melihat ke arah kaki Agus.

Saat ditanya Jawa Pos Radar Bali ini perihal memakai sandal, Agus menyebut kakinya masih sakit. Agus mengaku teledor saat naik motor off road dengan tidak menggunakan sepatu khusus.

Ketika terjatuh kakinya terkena kayu.  “Saya kecelakaan ketika naik motor off road di TNBB (Taman Nasional Bali Barat), 20 hari lalu. Kaki saya sekarang ini masih dipasang besi,” ujar Agus usai pelantikan, kemarin (27/8).

Menurutnya butuh waktu beberapa hari lagi untuk memulihkan kakinya. Agus menyebut sandal yang dipakai pun sandal desain khusus yang dibuat perajin di Jalan Mahendradata, Denpasar.

Butuh dua hari untuk membuat sandal tersebut agar bisa digunakan untuk pelantikan. “Harganya murah kok, cuma Rp 800 ribu. Tapi, ini asli hasil produk lokal,” selorohnya sambil berjalan terpincang. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago