Categories: Nasional

Ternyata, Pengurus Lama Stagnan Jadi Alasan DPP PKS Depak H. Mujiono

DENPASAR – Perpecahan di tubuh DPW PKS Bali tak terelakkan setelah pencopotan H.Mujiono sebagai ketua DPW.

Namun, DPP PKS punya alasan merotasi H.Mujiono dan menggantikannya dengan Hilmun Nabi, anggota DPRD Kota Denpasar.

Dilansir dari situs pks.id, Ketua Wilda NusaBali DPP PKS Sugeng Susilo mengatakan, penggantian amanah kepengurusan di PKS wilayah Bali adalah merespons

dinamika di lapangan yang mengalami stagnasi, terutama berkaitan dengan pencalegan dan persiapan pemenangan pemilu 2019.

“Kami sudah melewati proses AD/ART internal. Sudah melewati tahap evaluasi kerja dan hal-hal yang diperlukan. Penggantian amanah bila dikaitkan dengan kinerja memang betul.

Terkonfirmasi bahwa ada program dan target terutama terkait dengan pemilu 2019 di lapangan yang stagnan,” kata Sugeng di DPP PKS, Jakarta, kemarin.

PKS, kata dia, ingin menggerakkan mesin partai menjelang pemenangan pemilihan umum supaya tetap bergerak. Sugeng menilai beberapa bulan terakhir ini memang stagnan.

“Itulah salah satu alasan kuat mengganti atau mereshuffle beberapa pengurus DPW,” tegas dia.

Penggantian kepengurusan itu, menurut Sugeng, adalah hal yang wajar dan diperlukan untuk mendinamisasi organisasi.

“Yang sedang demo itu bukan musuh. Kami tetap menganggap saudara sesama muslim. Kami sangat welcome dengan mereka,

memberikan ruang dan waktu untuk berpikir kepada sesama saudara untuk kembali ke dalam barisan dan kembali bekerja,” tutur Sugeng.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: dpp pks

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago