Categories: Nasional

Duh, Pelatihan Saksi Parpol Sepi Peserta, Logistik Terbuang Percuma

SINGARAJA – Pelatihan saksi yang melibatkan partai politik, minim peserta. Dari tiga partai yang dijadwalkan mengikuti pelatihan saksi, tak semuanya mengirimkan peserta.

Akibatnya banyak logistik berupa makanan dan snack yang terbuang percuma. Sesuai jadwal, pelatihan saksi akan dilangsungkan selama tiga hari.

Mulai dari Minggu (7/4) hingga Selasa (9/4). Dalam sehari sedikitnya ada tiga partai yang dijadwalkan menjalani pelatihan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Buleleng.

Khusus di Kecamatan Buleleng, pelatihan saksi dipusatkan di Gedung Wanita Laksmi Graha. Sesuai jadwal, ada tiga partai yang menjalani pelatihan kemarin.

Masing-masing Partai Gerindra, Partai Golkar, dan Partai Nasional Demokrat. Khusus untuk partai Gerindra

dijadwalkan ada 132 orang yang mengikuti pelatihan, Partai Golkar 325 orang, dan Partai Nasdem 120 orang.

Faktanya jumlah peserta tak begitu banyak. Khusus Partai Golkar, hanya mengirimkan 15 orang peserta dan Partai Nasdem mengirimkan 25 orang peserta.

Sementara Partai Gerindra sama sekali tak mengirimkan peserta. Akibatnya banyak logistik berupa makanan dan snack yang terbuang.

Makanan itu akhirnya disalurkan ke panti asuhan terdekat. Divisi Hukum dan Penindakan Pelanggaran Panwascam Buleleng Edy Guna Putra mengatakan,

sesuai dengan peraturan perundang-undangan, pembekalan saksi kali ini dilimpahka pada Bawaslu.

Sebagai perpanjangan di tingkat kecamatan, Edy mengaku telah menyurati partai politik sejak Kamis (4/4) lalu. Tapi toh upaya itu tak membuahkan hasil.

Kemarin pihaknya pun telah menghubungi para petugas narahubung di masing-masing partai untuk memastikan kehadiran. Namun tetap saja jumlahnya tak maksimal.

“Kami sebenarnya hanya memfasilitasi saja. Bersurat sudah kami lakukan, menghubungi LO masing-masing parpol juga sudah. Kami sebenarnya sudah stand by dari jam enam pagi. Tapi faktanya ya seperti ini,” kata Edy.

Kondisi itu bukan hanya terjadi di Kecamatan Buleleng, namun hampir terjadi di seluruh kecamatan.

Bawaslu Buleleng mencatat, tingkat partisipasi dalam pembekalan saksi sangat minim.

Di Kecamatan Busungbiu hanya diikuti 45 orang, Kecamatan Sukasada diikuti 118 orang, Kecamatan Seririt diikuti 59 orang, Kecamatan Kubutambahan diikuti 148 orang,

Kecamatan Banjar diikuti 7 orang, Kecamatan Buleleng diikuti 40 orang, Kecamatan Gerokgak diikuti 139 orang, Kecamatan Sawan diikuti 3 orang, dan di Kecamatan Tejakula hanya diikuti 1 orang saksi.

Komisioner Bawaslu Buleleng Wayan Sudira mengatakan, meski minim jumlah peserta, pihaknya tetap memberikan pembekalan semaksimal mungkin.

Terlebih undangan secara formal telah disampaikan pada masing-masing pengurus partai politik.

Menurutnya pembekalan saksi pada partai politik cukup penting. “Kami sih berharap yang datang bisa maksimal.

Pelatihan ini juga kan penting sebagai bentuk edukasi mengawal pemilu yang bersih dan bermartabat,” kata Sudira. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago