Categories: Politika

Jelang Coblosan Besok, Pendistribusian Logistik Dikawal Ketat

MANGUPURA –  KPU Badung telah melakukan pendistribusian logistik Pilkada tahun 2020 yang akan berlangsung pada 9 Desember 2020.

Namun dalam pendistribusian tersebut juga mendapat pengawalan dan pengamanan dari jajaran Polres Badung dan Polresta Denpasar. Sehingga dalam pendistribusiannya dipastikan aman.

Kabagops Polres Badung Kompol I Wayan Suana SH mengatakan, pihaknya melibatkan aparat kepolisian untuk mengamankan

kotak suara dan surat suara mulai dari gudang KPU hingga ke Desa/Kelurahan. Masing-masing petugas telah siap dengan sprint penugasannya.

“Masing-masing Desa/Kelurahan menerima logistik hari ini,” bebernya usai mengambil apel pengarahan di depan Gudang KPU Badung jalan Kebo Iwa No 39 Denpasar.

Lebih lanjut, dari total 62 desa dan kelurahan di Kabupaten Badung, terdapat 996 kotak suara dan 372.493 surat suara yang harus didistribusikan mulai kemarin.

“Keberadaan logistik itu juga dijaga secara ketat di kantor Desa/Kelurahan masing-masing, kemudian pada hari Rabu  diserahkan ke TPS-TPS yang ada di Kabupaten Badung,”  terang  Kabag Sumda Kompol Ni Luh Putu Indra Puspani, S.Sos, M.Ap usai pelepasan pendistribusian logistik KPU.

Ia juga menjelaskan Logistik yang didistribusikan sudah dinyatakan aman dan lengkap dengan protokol kesehatan di tiap-tiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Terkait keamanan kesehatan di tempat TPS dari pihak KPU sudah menyiapkan APD lengkap termasuk baju hazmat, jika ada tiba-tiba pemilih yang pingsan di lokasi TPS.

Maka sebelum membantu, petugas KPPS sebanyak dua orang akan menggunakan baju hazmat terlebih dahulu. Jadi penggunaannya sangat kondisional.

“Warga tidak perlu takut datang ke TPS karena sudah menerapkan protokol kesehatan dan suara warga menentukan pemimpin Badung yang akan datang,” kata Kompol Indra Puspani.

Ketua KPU Badung I Wayan Semara Cipta mengatakan per kemarin sudah melakukan pendistribusian logistik  ke masing-masing desa dan kelurahan di Badung.

Pendistribusiannya mendapat pengawalan dan pengamanan ketat dari Polres Badung, Polresta Denpasar dan stakeholder lainnya. “Pengiriman menggunakan 12 truk dan semua berjalan lancar,” bebernya.

Kemudian, Rabu (hari ini) pengiriman logistik ke masing-masing TPS sekaligus membuat TPS dan pemasangan alat pelindung diri.

Seperti pemasangan tempat cuci tangan, penyemprotan desinfektan, dan penerapan protokol kesehatan lainnya.  

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago